Peringatan HUT ke 79 Kemerdekaan RI

Balutan Baju Adat Semarakkan Upacara Peringatan HUT ke 79 RI di Kemenag Gowa

Para peserta upacara tampak siap mengikuti jalannya kegiatan

Sungguminasa (Humas Gowa). Suasana khidmat dan suka cita mewarnai pelaksanaan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Sabtu (17/8/2024).

Berbagai macam pakaian adat nasional, mulai dari baju ada Sulawesi Selatan, Aceh, Bima hingga Papua mewarnai suka cita upacara di pagi hari itu. Tidak hanya ASN Kantor Kemenag Gowa, hadir pula ASN dari KUA Somba Opu, Pallangga dan Bontomarannu.

Kakankemenag Gowa, Jamaris, menjadi inspektur upacara dan membacakan sambutan Menteri Agama RI. Dalam sambutannya, Menag Yaqut Cholil Qoumas menekankan pentingnya peran Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama dalam menjaga kerukunan umat beragama di Indonesia.

“Di pundak kita, ada tanggung jawab yang cukup berat, yaitu menjaga kerukunan umat beragama. Saya mengingatkan ASN Kementerian Agama untuk berada di garis terdepan mengawal keberagamaan yang inklusif, moderat, dan toleran. Pastikan Kementerian Agama hadir sebagai pelayan masyarakat yang profesional,” tegasnya.

Dalam amanat tersebut, Menteri Agama juga mengajak seluruh ASN untuk memaknai peringatan HUT RI sebagai momentum memperkuat arah pembangunan dan komitmen kebangsaan. “HUT RI yang disambut meriah di pelosok negeri sejatinya juga menjadi simbol penghormatan kepada para pendiri bangsa,” lanjutnya.

Tidak hanya peserta, petugas upacara pun menggunakan baju adat. Alunan suara paduan suara siswa Arifah mengiringi hikmadnya upacara. Pengibar bendera pun berasal dari madrasah Arifah.(OH)

 


Daerah LAINNYA