Makassar (Humas Sinjai) – Hanafi Pelu, seorang peneliti dan penulis sekaligus sebagai pemateri dari Widyaiswara (WI) pada Pelatihan Publikasi Ilmiah Angkatan III menyampaikan materi Building Learning Commitment (BLC) pada Senin (4/4/2022) di ruang meeting Gedung A lantai 2 (dua) BDK Makassar.
Materi diawali dengan perkenalan diri dari setiap peserta yang dikemas dalam bentuk round game (game melingkar) dimana seluruh peserta berdiri membentuk lingkaran dan secara satu persatu peserta memperkenalkan diri dan menyebutkan nama peserta sebelumnya. Pengenalan diri ini bertujuan untuk membangun komitmen belajar dan mengenali potensi diri peserta sehingga peserta mampu berinteraksi dengan baik.
“Jadi, BLC ini penting. Kalian bisa mengenal diri dan teman yang lain supaya suasana belajar menyenangkan, kalian siap untuk komunikasi dan bertukar pengalaman. Tidak ada lagi tipu-tipu,†ucap Hanafi Pelu yang tengah menyelesaikan pendidikan doktornya di Universitas Negeri Makassar.
Building Learning Commitment (BLC) adalah materi mendasar namun sangat penting dalam membentuk komitmen proses pembelajaran dan diharapkan para peserta lebih mengenal satu sama lain serta tidak ada kecanggungan dalam pembelajaran sehingga potensi yang ada pada setiap peserta bisa terlihat.
Di akhir pertemuan, terbentuk perangkat kelas yang terdiri dari Ketua Kelas yaitu Muh Rasyidin, Sekretaris Muh Juhri dan Bendahara Nelce. Seluruh peserta wajib menaati aturan dan tata tertib berlaku dan disepakati bahwa peserta yang terlambat masuk kelas, menerima panggilan atau handphone berdering akan dikenakan denda sebesar lima ribu rupiah setiap pelanggaran. Sasarannya, dana yang terkumpul akan digunakan pada saat malam ramah tamah.
Seluruh peserta pelatihan sangat antusias dalam mengikuti materi BLC tersebut karena pemateri mengemas materi dalam metode yang menyenangkan, santai tetapi serius. (Isna/Arf)