Bersama Kontributor Berita, Kasubag TU Kemenag Sinjai Ikuti Rakor Kehumasan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai (Humas Sinjai)- Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai H. Syamsul Bakhri bersama kontributor berita mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Kehumasan secara daring yang dilaksanakan oleh  Subbagian Umum dan Humas Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan Rabu( 21/7/20). 

Kegiatan tersebut di buka Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulsel H. Anwar Abubakar yang menjadi ajang silaturahmi para Kakankemenag, Kasubbag TU Kab/kota dimasa Pandemi Covid 19, guna mengevaluasi bersama hal apa saja yang perlu dilakukan dalam hal mengelola layanan informasi kepada masyarakat dalam bentuk berita. 

Kakanwil dalam salah satu  arahannya  mengatakan bahwa Humas itu adalah corongnya Kementerian Agama sehingga dalam membuat berita tidak boleh sembarangan dan harus benar-benar di pastikan kebenarannya.  

Olehnya itu, Kakanwil meminta agar para Kasubbag TU untuk memberikan perhatian khusus kepada para kontributor, agar berita yang sajikan terkait Kementerian Agama harus banyak bermitra dengan media sehingga berita dapat di share ke masyarakat, seperti informasi masalah pendidikan, haji, produk halal dan lainnya.

Menanggapi pernyataan Kakanwil, Kasubag TU Kemenag Sinjai, selaku penanggung jawab Informasi dan data mengatakan akan terus meningkatkan peran kehumasan, mengontrol berita yang di dibuat para kontributor khususnya pada kegiatan rutin di Kemenang dan Satker Kemenag Sinjai.

Hal itu juga menjadi perhatian Kakankemenag sehingga pada setiap pertemuan mengharapkan setiap kegiatan disemua Satker agar dipublikasikan baik melalui media sosial maupun group humas, kata Syamsul Bakhri. (fat).


Daerah LAINNYA