IGRA BULUKUMBA

Bina Kreativitas Peserdik RA Babul Jannah Dengan Belajar Kolase Dari Daun Kering

Bina Kreativitas Peserdik RA Babul Jannah Dengan Belajar Kolase Dari Daun Kering

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Untuk meningkatkan kreativitas peserta didik di RA. Babul Jannah yang berlokasi di Kecamatan Herlang ini, Pagi ini belajar tentang kolase membuat ikan dengan menggunakan daun kering. Sabtu, 06/11/2022.

Dengan dibimbing oleh ibu guru Harni dan Bu Jus, nampak para peserta didik antusias mengikuti kegiatan tersebut. Menurut,  Nur Asmi selaku Kepala RA, kegiatan ini untuk mengasah kreativitas mereka. Mereka juga  sangat senang karena ini merupakan bentuk-bentuk kreativitas sendiri.

Ia juga berharap melalui kegiatan tersebut dapat mengajarkan anak-anak dalam membuat prakarya kolase menggunakan daun kering. Dengan daun nangka kering tersebut dibentuklah  ikan.

Kegiatan tersebut berlangsung selama 30 menit, adapun daun yang digunakan kali ini yaitu daun nangka yang telah kering telah berjatuhan dan berserakan di sekitar sekolah. Daun kering yang telah berjatuhan dan berserakan lalu dipungut beberapa lembar, kemudian dimanfaatkan dengan kreativitas yang dimiliki.

Bahan utama untuk pembuatan prakarya tersebut sangat mudah untuk diperoleh, karena hanya memanfaatkan daun. Selain menggunakan daun dalam prakarya ini juga membutuhkan lem dan kertas untuk menempelkan daun-daun tersebut.

"Sasaran  yang ingin dicapai adalah untuk meningkatkan kreativitas  para peserta didik dalam  belajar kolase dengan menggunakan bahan bekas  yaitu daun kering, gunting, dan lem sebagai bahan yang digunakan," tandasnya. (Incss/JSI)


Daerah LAINNYA