Bupati Bone Lepaskan Gerak Jalan Santai Kemenag Bone

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bone, (Humas_Kemenag) – Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar Mahdim Padjalangi, M.Si didampingi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone Drs. H. M. Amin M, M.HI melepaskan peserta Gerak Jalan Santai peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke 72 tingkat Kabupaten Bone di pelataran Masjid Agung Al-Markas Al-Ma’Arif Watampone. 27/12/2017

Turut hadir Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Prov. Sulawesi Selatan Dr. H. Kaswad, S.Ag., M.Ag Ketua STAIN Watampone dan beberapa tamu undangan lainnya.

Kegiatan jalan santai tersebut juga merupakan pembukaan Pekan Olah Raga dan Seni HAB Kemenag RI ke 72 dan diikuti oleh ±2000 orang. Mulai dari kontingen Kantor Kemenag Kab. Bone, IGRA, MIN, MTsN, MAN, GPAI dan Forum KUA. Selain dari kontingen, gerak jalan santai juga dimeriahkan oleh para siswa Madrasah Wilayah Kota dan Pegawai STAIN Watampone.

Laporan Ketua Panitia H. Nur Alamsyah SE mengatakan bahwa, kegiatan Porseni HAB Kemenag 72 tingkat Kabupaten Bone baru diselenggarakan setelah mengikuti Porseni HAB di Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan pada tanggal, 17 s.d 19 Desember 2017 yang dipusatkan di Kota Makassar.

Untuk di Kabupaten Bone, Porseni berlangsung sampai pada tanggal, 30 Desember 2017 sesuai dengan jadwal yang ditentukan oleh masing-masing koordinator cabang lomba. Sementara puncak kegiatan pada tanggal, 02 Januari 2018 dengan diselenggarakannya malam rama tamah yang dirangkaikan dengan Maulid Nabi Muhammad Saw.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Ketua Panitia kepada pihak-pihak yang telah memberikan hadia sponsor pada kegiatan gerak jalan santai. Mulai dari Pemerintah Daerah Kab. Bone, Bank BRI Cabang Watampone, Bank Mandiri Cabang Watampone, Bank Muamalat Cabang Watampone, Bank Syariah Mandiri Cabang Watampone, Bank BNI Cabang Watampone, Forum KBIH Kab. Bone dan PT. Mahabbul Karim Watampone. Ungkap Ketua Panitia yang juga merupakan Kepala Seksi PD. Pontren.

Beraneka macam bingkisan hadiah sponsor yang dipamerkan dipelataran Kantor Kemenag Kab. Bone untuk peserta gerak jalan santai. Seperti yang dilaporkan oleh Ketua Panitia bahwa, hadiah sponsor yang akan diundi adalah, Lemari Es, Mesin Cuci, Cek Uang Tunai, Sepeda Santai, SmartPhone, Kipas Angin, Kompor Gas dan beberapa hadiah menarik lainnya. (ah)


Daerah LAINNYA