Camat Sinjai Timur Apresiasi Kontingen Sinjai Timur Sabet Juara MTQ Tingkat Kab. Sinjai

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Timur (Humas Sinjai) - Bagi peserta MTQ Kafilah Sinjai Timur yang berhasil menyabet juara dalam ajang MTQ Tingkat Kab. Sinjai yang diselenggarakan Di Kec.Sinjai Borong minggu lalu. Dan sebagai wujud apresiasi atas prestasi yang telah di torehkan. Pemerintah Kecamatan beserta LPTQ. Pembina, Pelatih, dan para official menyelenggarakan Tasyakuran dan pemberian bonus bagi yang memegang juara,yang diselenggarakan di objek wisata pantai Marana Desa Pasimarannu Kec.Sinjai Timur. Minggu ( 20/03/2022).

Dalam sambutannya Ketua LPTQ Kec.Sinjai Timur Muh. Asfar menyampaikan hal-hal antara lain; 1.Kontingen Kec.Sinjai Timur dalam lomba MTQ Ke XLII Di Borong ini hanya memperoleh 11 juara. Dari berbagai jenis kegiatan. dan juga jenis medali emas. Perak.dan perunggu. Cuma satu hal yang menjadi ciri khas Sinjai Timur adalah produk Asli lokal Sinjai Timur dari rumah tilawah Desa Panaikang.kalaupun ada yang domisili dari luar Sinjai Timur tapi di bina di Rumah tilawah Raudhatul Jannah Maccini ungkapnya.

Bahkan untuk masa yang akan datang pasca MTQ bertekad akan mengembangkan kegiatan pembinaan terhadap qari-qariah. Jadi bukan hanya memakai saja, tapi membina mulai dari awal,dan secara proaktif akan turun ke desa menjemput bola karena di yakini masih ada saja potensi di Desa harapnya optimis.

Kepada para qari-qariah Dia menghimbau agar terus berlatih, apalagi di sektor tilawah sebab kalau hanya berlatih musiman saja tidak maksimal.dan insya Allah jikalau program pembinaan berjalan maksimal,bukan hal mustahil untuk mengembalikan citra Sinjai Timur di masa lalu. Tuturnya

Sementara Camat Sinjai Timur, Akbar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada peserta,pelatih, pembina dan segenap official yang telah bekerja maksimal sehingga kontingen Sinjai Timur membawa nilai. Seraya memberi support untuk lebih giat berlatih untuk mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi. Dan sesuai yang pernah dijanjikan bagi peserta yang berhasil keluar sebagai juara akan diberikan apresiasi, saat ini ungkapnya telah dipenuhi janjinya

Namun jangan di lihat dari segi jumlahnya,tetapi nilainya. Dan untuk masa yang akan datang sekiranya masih diberi amanah akan melakukan kordinasi yang lebih intens lagi dalam mengembangkan syiar islam di Sinjai Timur. Dalam pembahasan anggaran di desa masalah keagamaan dianggarkan. Janji Camat Sinjai Timur

Diakhir Arahanya  sangat merespons positif dan lebih memperhatikan lagi pelatih, peserta, official,b pada kegiatan yang akan datang. Dan terhadap terobosan yang akan dilakukan oleh LPTQ yang akan menyisir desa mencari bibit/potensi, Kata Akbar .(Hasimuddin/Arf)


Daerah LAINNYA