Ciptakan Penyuluh Handal Kasi Bimas Islam Jeneponto Beri Pembekalan.

Pemilihan  Award penyuluh agama islam tk. Kabupaten Jeneponto

Romanga (Humas Jeneponto), Dalam rangka ikuti lomba penyuluh teladan (Award) ditingkat provinsi, kasi bimas islam kementerian agama kabupaten Jeneponto laksanakan pembekalan bagi bakal calon peserta lomba penyuluh teladan.

Kumpul bersama diruang PLHUT Kamis 13-07-2023 sebanyak 50 orang peserta dari berbagai kecamatan sekabupaten jeneponto hadir guna menerima bekal dalam rangka persiapan lomba penyuluh agama islam teladan tahun 2023.

Kepala seksi bimas islam kantor kementerian agama kabupaten Jeneponto, H. Baharuddin menyampaikan bahwa kehadiran pata penyuluh fungsional dan penyuluh non asn ini diharapkan nanti akan menjadi duta kita dijeneponto ditingkat provinsi sulawesi selatan,

Kita disini akan menerima pembekalan oleh beberapa pembicara, selain kepala kantor kementerian agama kabupaten Jeneponto  H. Saharuddin, juga kami hadirkan ketua persatuan penghulu tentang tehnis membuay makalah serta ketua pokjaluh yang juga mantan juara ketiga nasional tentang strategi tampil maksimal.

Dalam harapan kepala kantor kementerian agama kabupaten Jeneponto, bahwa penyuluh kita dijeneponto sangat diprihitungkan diprovinsi, selain kita pernah juara nasional,hasil seleksi PPPK penyuluh Jeneponto terbanyak kedua disulsel yang dinyatakam lolos seleksi.

Olehnya itu diharapkan kepada saudara saudari karna tahun ini ada 7 orang nantinya akan diutus keprovinsi.

Dilanjutkan kembali, bahwa hal yang harus diperhatikan adalah penampilanta yang baik. Cetusnya.(AR)


Daerah LAINNYA