Gandangbatu Sillanan ( Humas Tana Toraja)- Pembinaan rutin penyuluh dan jajaran Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gandangbatu Sillanan, kembali digelar di kantor KUA Kecamatan Gandangbatu Sillanan Senin, 25 Juli 2022.
Pertemuan rutin yang didahului dengan tadarrus bersama surah Yunus ayat 35-57 beserta terjemahannya.
Pada pertemuan rutin kali ini Kepada KUA Drs.Dahir B.Tahir membuat terobosan baru dengan terjemahan perkata. Hal ini dilakukan guna meningkatkan kemampuan penyuluh dan Staff KUA dalam menterjemahkan Al-Quran perkata, yang kedepannya bisa diaplikasikan pada binaan masing masing penyuluh.
Terjemahannya Al-Quran perkata dipandu langsung oleh kepala KUA yang dimulai dari surah Al Fatihah,dan akan dilanjutkan setiap pertemuan rutin dilaksanakan.
Pada kegiatan kali ini Dahir B.Tahir selaku kepala KUA memberikan apresiasi kepada para penyuluh dalam mempersiapkan portofolio lba penyuluh teladan.
Dahir B.Tahir juga berharap agar segera menghubungi pengurus masjid yang selanjutnya menjadi tempat pelaksanaan pembinaan masjid terpadu, guna melanjutkan kegiatan diluar kantor yang sempat tertunda setelah paksanaan hari Raya Idul Adha 1443H.(Nurayni, Humas Gandangbatu Sillanan)