Dalam Rangka HAB, Kemenag Enrekang Lakukan Gerak Jalan Kerunan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang, (Humas Enrekang) - Kementerian Agama Kabupaten Enrekang melakukan gerakan jalan kerukunan dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti Kementerian Agama Ke-72. Kegiatan tersebut dilaksanakan dan dipusatkan di Lapanagan Abubakar Lambogo Enrekang, Jumat (5/1/2018)

Sebeleum Gerak Jalan Kerukunan dilaksanakan di seluruh peserta melakukan senam tobelo kemudiaan dilanjutkan dengan gerak jalan kerukunan dengan bintang mulai dari Lapangan Abubakar Lambogo dan selesai di Rujab Bupati Enrekang.

Adapun yang ikut dalam Gerak Jalan Kerukunan yaikni Bupati Enrekang dalam hal ini diwakili Asisten 1 Enrekang, Kakan Kemenag Enrekang, Ketua Darmawanita Enrekang, pimpinan Forkopinda, seluruh pegawai lingkup Kemenag Enrekang dan seluruh undangan. Selain melakukan senam kesehatan, gerak jalan kerukunan, Kan Kemenag Enrekang diakhir acara melakukan pengumuman pemenang juara dan penyerahan hadiah lomba yang dilaksanakan dalam rangka HAB KemenagTingkat Kab. Enrekang.

Adapun jenis lomba yang dipertandingkan selama peringatan HAB tingkat Kabupaten Enrekang diantaranya : 1. Lomba Kebersihan dan Administrasi KUA, MI, MTs, MA.  2. Pengucap Kode Etik Pegawai Kementerian Agama Putra,  Putri. 3. Lomba Tennis Meja Putra,  Putri.  4. Lomba Bulu Tangkis Putra Putri. 5. Lomba Penulisan Berita Terbanyak Lingkup Kemenag Enrekang Pada Web Kemenag Sulsel.  (bob/arf) 


Daerah LAINNYA