Dalam Rapat, Kepala MAN 2 Bone Gaspol Semangati Guru

Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin, Pimpin Rapat Evaluasi Kegiatan Di Dewan Guru, Sabtu, 11 Juni 2022

Watampone, (Humas Bone)- Seluruh tahapan ujian semester genap Tahun Pelajaran 2021/2022 telah selesai. Berdasarkan edaran terbaru Dirjen Pendis Kemenag RI, bahwa pembagian raport hasil belajar harus telah rampung dan dibagikan ke siswa pada Sabtu, 25 Juni 2022.

Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin, lakukan rapat evaluasi bersama seluruh guru, Sabtu, (11/6/22). Dalam rapat disampaikan bahwa, pengelolan nilai ujian sesegera mungkin dilaksanakan untuk mengejar deadline penyerahan raport.

Dia juga mengingatkan, agar program pengayaan atau remedial bagi siswa yang kurang pada satu kompetensi materi belajar tertentu, diberi layanan khusus untuk mencapai ketuntasan belajar.

"Bapak/Ibu sekalian, saya minta agar kita bisa menyelesaikan tugas kita tepat waktu. Saya juga berharap, program remedial tetap diberikan pada siswa kita yang masih lemah di materi belajar tertentu. Semoga kita semua senantiasa diberi kekuatan dan kesehatan", ucap H. Muslimin.

Selain evaluasi ujian, rapat juga membahas kesiapan operator Raport Digital Madrasah (RDM), prosentase kesiapan akreditasi, dan persiapan tes kompetensi bagi calon siswa baru MAN 2 Bone Tahun Pelajaran 2022/2023. (Daud/Ayyub/Ahdi)


Daerah LAINNYA