Wisuda Sarjana Pendidikan Tinggi Kader Ulama Ma'had Aly DDI Mangkoso

Dihadiri Lintas Tokoh, Direktur PD Pontren Kemenag RI Apresiasi Wisudah Ma'had Aly Pesantren DDI Mangkoso Barru

Direktur PD Pontren dan Ma'had Aly Kemenag RI beri apresiasi pada Wisuda Sarjana Pendidikan Tinggi DDI Mangkoso

Barru, (Humas Barru) - Wisuda sarjana pendidikan tinggi kader ulama (Ma'had Aly) Pondok Pesantren DDI Mangkoso angkatan 2 dihadiri sejumlah tokoh di Gedung Islamic Center Kecamatan Barru, Ahad (22/5/2022).

Hal ini diapresiasi oleh Direktur PD Pontren dan Ma'had Aly Kemenag RI Dr. H. Waryono, M.Ag saat memberikan sambutan dalam acara penamatan mahasantri tersebut. 

"Ini sangat kami apresiasi dengan kehadiran sejumlah tokoh pada momen wisuda ini. Kita lihat ada Bupati Barru, Wakil Walikota Bontang, Wakil Walikota Parepare, Sekda Barru, bapak Dandim juga turut hadir, ini luarbiasa," kata Waryono seraya berucap jika selama menghadiri acara wisudah Ma'had Aly baru di Barru ini bisa melihat para tokoh hadir. 

Ia juga menyambut baik para alumni yang telah diwisuda hari ini untuk terus mengasah ilmu, karena baginya pendidikan tidak hanya sampai sarjana tapi juga ada tingkatan magister hingga doktor. 

"Semoga terus bisa menlanjutkan starata pendidikannya hingga S3. Kami juga berharap agar para orang tua tidak segera mengajak anaknya pulang kampung. Tapi terlebih dahulu mengizinkan anaknya untuk bisa mengabdi ditengah masyarakat dari ilmu yang sudah didapatkannya," sebutnya lagi. 

Sekalipun kehadirannya tak bisa sampai selesai acara, ia berharap untuk kesempatan selanjutnya bisa berlama lagi di Kabupaten Barru. 

"Terima kasih saya sampaikan kepada bapak Kepala Kantor Kemenag Barru sudah begitu menyambut kami dengan baik, begitupun dengan pihak Pesantren DDI Mangkoso. Terima kasih," urainya selagi menutup sambutannya. (Asriadi Rijal)


Daerah LAINNYA