Pinrang (Humas Sidrap) – Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan ekstrakurikuler MA Ma'had DDI Pangkajene resmi dikukuhkan di Pantai Al-Fath Stira Paradise Pinrang, Jumat (8/11/2024) dihadiri oleh para guru, pembina, pengurus OSIM dan ekstrakulikuler.
Pengukuhan yang dikemas dalam Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa) berlangsung penuh khidmat ini menjadi momentum penting bagi para pengurus OSIM dan ekstrakurikuler untuk menegaskan komitmen mereka dalam menjalankan program-program yang telah direncanakan.
" Pengukuhan ini menandai kesiapan para pengurus dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya diberbagai kegiatan organisasi dan ekstrakurikuler, " Kata Hj. Maryati disela sambutannya.
Ia juga berharap agar para siswa tidak hanya aktif dalam kegiatan akademik, tetapi juga mampu mengembangkan soft skills melalui berbagai aktivitas organisasi.
“Kami berharap siswa yang tergabung dalam OSIM dan ekstrakurikuler dapat menunjukkan prestasi, semangat kebersamaan, dan keterampilan kepemimpinan yang dapat menjadi teladan bagi rekan-rekan mereka,” ujarnya
Pada kesempatan itu juga Hj. Maryati selaku Kepala Madrasah Aliyah menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pembina, dan panitia pelaksana.
" Terima kasih kepada para guru, pembina dan seluruh panitia yang telah bekerja keras mempersiapkan acara ini. Mulai dari tahap perencanaan, persiapan teknis, hingga pelaksanaan, semuanya telah berjalan dengan baik dan tertib," Tuturnya.
Sementara itu, Wakamad Kurikulum, Agunawan menjelaskan ada 10 struktur kepengurusan yang dikukuhkan diantaranya, OSIM dan ekstrakurikuler seperti Pramuka, Paskibraka, Palang Merah Remaja (PMR), Keagamaan, Bahasa Arab, Bahasa Inggris, kesenian, Olahraga dan karate.
" Total yang ikut kegiatan 70 peserta tergabung dari perwakilan Pengurus OSIM dan ekstrakuler serta para guru pendamping, " Ucapnya.
Dengan pengukuhan ini, pengurus OSIM dan berbagai Ekstrakurikuler di MA Ma'had DDI Pangkajene siap menjalankan program - programnya serta aktif diberbagai kegiatan. (Ir)