Mandai (Humas Maros)-Kelompok Kerja Guru Madrasah Ibtidaiyah (KKG-MI) Kabupaten Maros gelar kegiatan KKG dengan agenda pembuatan alat peraga guru (diorama). Kegiatan berlangsung di MI Makkaraeng Mandai Kabupaten Maros, Kamis (19/1/2023).
Ketua KKG MI Kabupaten Maros, Normawati, mengungkapkan pentingnya agenda kegiatan KKG kali ini yaitu untuk meningkatkan kompetensi guru-guru MI Kabupaten Maros dalam pembuatan alat peraga model Diorama. Hadir sebagai narasumber pada kegiatan ini, Tri Setianingrum yang merupakan Fasda Literasi Kabupaten Maros.
Dalam paparannya, Tri Setianingrum menyebutkan bahwa alat peraga diorama merupakan salah satu jenis media visual berbentuk miniatur tiga dimensi yang menggambarkan pemandangan, sejarah, materi belajar (slang/mlm, biota laut, dan siklus air).
“Cara membuat alat peraga diorama pertama itu menentukan tema ,menentukan bentuk, menentukan latar belakang, dasar dan figura/objek benda”, ucap Tri Setianingrum.
Lebih lanjut Fasda Literasi ini menyampaikan bahan yang digunakan seperti kardus/karton, kertas. “Bisa batu, pasir kerikil, daun ranting kering, pipa (sesuai kebutuhan). Seorang guru itu harus kreatif membuat alat peraga sendiri. Alat peraga kita desain sesuai dengan bahan ajar kita”.
Kendati cuaca yang sedikit diguyur hujan tidak mengurangi semangat 102 peserta KKG dari MI se-Kabupaten Maros untuk mengikuti kegiatan KKG ini. Tampak peserta KKG memenuhi ruang pertemuan yang disediakan oleh tuan rumah, MI Makkaraeng. (Rahmani/Ulya)