Dominasi Juara, MTsN 2 Luwu Jadi Yang Terbaik pada Ajang Porseni HUT Ke-7

MTsN 2 Luwu Dominasi Juara Porseni

Sampano (Humas Luwu) - Kemampuan peserta didik sekolah Ma’arif kini sudah tak bisa dipandang sebelah mata lagi, dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Tingkat Kecamatan Larompong Selamat Kabupaten Luwu, pada Peringatan HUT Ke-79 RI. MTsN 2 Luwu mendominasi perolehan medali emas.

Kepala MTs Negeri 2 Luwu Drs. Aminuddin, M.Pd. mengungkap, pihaknya sangat bangga dengan apa yang diperoleh para peserta didik, prestasi ini yang dihasilkan sudah sangat maksimal.

“Terima kasih kami haturkan kepada seluruh siswa dan pendamping Pelatih dengan kerja dan semangat yang membara baik dari para siswa dalam berlatih dan bertanding akhirnya kami bisa memperoleh prestasi yang membanggakan,” ungkap Aminuddin.

Ajang kejuaraan Porseni tahun 2024 di tingkat MTs dan SMP se-Kecamatan Larompong Selatan, digelar mulai tanggal 3 s.d. 11  Agustus 2024, dalam Porseni tahun ini diikuti oleh kontingen dari lembaga pendidikan baik SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA dari Negeri maupun Swasta. “Alhamdulilah MTsN 2 Luwu dapat meraih prestasi terbaik,” katanya.

MTs Negeri 2 Luwu dalam ajang ini mampu memboyong beberapa juara diantaranya, Juara 1 Sepak Bola Mini (Tim A), Juara 1 Sepak Takraw, Juara 1 Puisi Putra, Juara 1 Pawai Karnaval, Juara 2 Puisi Putri, Juara 2 Tari Kreasi Tradisional, Juara 2 Sepak Bola Mini (Tim B), Juara 2 Gerak Jalan putra dan putri, Juara 3 Volly Putra,

“Total juara yang disabet MTs Negeri 2 Luwu adalah 10, yang terdiri atas Empat Piala Juara Satu, Lima Juara Dua, dan satu Piala Juara Tiga,” jelas Aminuddin.

Menurut Andi Mulai Hayail selalu pendamping mengungkapkan “Semoga prestasi ini bisa dipertahankan dan ditingkatkan, kami berharap para siswa untuk lebih giat berlatih, dan memacu para siswa yang lain untuk berpacu dalam berkompetisi dan berprestasi.” Pungkasnya. (Maq/LiL)


Daerah LAINNYA