Dua Siswa MTsN Soppeng Raih juara 1 dan 3 KSM IPS Terpadu Tingkat Kabupaten Soppeng

Soppeng (Humas) - Pengumuman hasil Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten telah dirilis pada Kamis, 18/08/22 kemarin. Dua orang siswa MTsN Soppeng lolos KSM Mapel IPS terpadu dan membawa Madrasah menjadi Juara Umum tingkat Kabupaten.

Keluarga besar MTsN Soppeng bersyukur dan berbangga atas prestasi yang diraih kedua siswanya. Kedua siswa tersebut yakni Nadiah Keisha Kamila yang meraih peringkat 1 Mapel IPS Terpadu dan Itra Safira meraih Peringkat 3 pada mapel yang sama.

Nadia dan Itra tidak menyangka bahwa dirinya akan melaju pada tingkat selanjutnya yakni tingkat Provinsi. Rasa syukur yang teramat menyertai saat mengetahui pengumuman mereka. 

Itra mengakui bahwa selama proses pembimbingan terasa sangat sulit namun juga menyenangkan karena bisa mewakili Madrasah untuk mengikuti KSM IPS terpadu.

"Jujur agak terbebani tapi tetap berusaha melakukan yang terbaik demi nama Madrasah. Semoga saya bisa lebih meningkatkan prestasi dan bisa membawa nama madrasah ke tingkat yang lebih tinggi." tutur Itra.

Kepala Madrasah, Siliwarni Karim,M.Pd. juga turut memberi selamat dan mengapresiasi kepada siswa yang berhasil mendapatkan juara maupun yang belum. 

Dalam berkompetisi selain perjuangan, kesungguhan dan doa juga harus  disertai keikhlasan. Ikhlas dalam melakukan segala hal sehingga hasil yang diperoleh dapat menjadi lecutan motivasi untuk maju lebih baik lagi dan lagi. 

"Kita semua berharap dan mendoakan agar kedua siswa yang lolos terus semangat dan sukses meraih juara di tingkat Provinsi." Tutup Ibu Kamad. (Syam)


Daerah LAINNYA