HAB 77 di Kemenag Gowa

Gaungkan Gebyar HAB Kemenag Gowa, Barombong Selenggarakan Tabligh Akbar

Suasana Tabligh Akbar di Barombong

Barombong (Humas Gowa). Tabligh Akbar dalam rangka Gebyar Hari Amal Bhakti Ke-77 Kementerian Agama Republik Indonesia dilaksanakan oleh KUA Kec. Barombong, Sabtu (24/12/2022).

Acara yang digelar di Masjid Syuhada Tangalla Desa Kanjilo Kec. Barombong diawali dengan Selawatan oleh Kelompok Majelis Taklim Syuhada. Husain, dari AGPAI Barombong sukses melantunkan ayat suci AlQur'an Surat Al-Baqarah Ayat 143. Dirinya membawakan ayat yang merupakan landasan konsep moderasi beragama.

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah H. Tajuddin hadir mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Gowa. Dalam sambutannya mengulas secara tentang Moderasi Beragama dimana ditegaskan olehnya bahwa tidak ada paksaan dalam beragama.

Kepala KUA Kec. Barombong H. Beni Susanto dalam laporannya memaparkan 7 Program Prioritas Kementerian Agama. Lebih lanjut Beni menjelaskan 3 dari 7 program tersebut yaitu, Penguatan Moderasi Beragama, Transformasi Digital layanan KUA dan Revitalisasi KUA.

Gebyar HAB ini mendapat apresiasi tinggi dari Camat Barombong Abd. Rachman.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan kelompok Majelis Taklim Nurul Fiqri Desa Tamannyeleng yang menghibur audiens dengan qasidah rebana. Untuk diketahui MT Nurul Fiqri adalah Kelompok Majelis Taklim yang menjuarai Lomba Qasidah Rebana yang dilaksanakan oleh KUA Kec. Barombong.

Acara dilanjutkan dengan ceramah agama yang dibawakan oleh Ustadz H.Syahrir Rajab, salah satu ustadz ternama di Kabupaten Gowa.

Acara ini dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Gowa, Pimpinan BAZNAS Kab. Gowa, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Gowa, Camat Barombong, Kapolsek Barombong, Pimpinan Ormas Islam, Imam Mesjid/ Mushollah, Kepala Taman Pendidikan Al-Qur'an, Guru Ngaji, Majelis Taklim dan juga Ketua Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam.(Bens/OH)


Daerah LAINNYA