Gelar Karya P5 MAN Kep. Selayar, Kakan Kemenag Selayar Harap Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Siswa

Kepala Kantor Hadiri Gelar Karya P5 Kewirausahaan MAN Kep. Selayar

Benteng (Humas Selayar) Sebagai salah satu madrasah piloting, upaya penerapan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam Program Kurikulum Merdeka, MAN Kep. Selayar melaksanakan Gelar Karya yang dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar yang berlangsung di Aula Al-Burhan MAN Kep. Selayar, Senin (19/12/22).

Gelar Karya Kewirausahaan ini melibatkan peserta didik untuk belajar menjadi pelaku dan penggerak roda perekonomian dalam lingkungan kecil, mengasah jiwa wirausaha sejak dini, meningkatkan jiwa kreativitas, kerjasama dan tanggungjawab serta semangat dalam berwirausaha.

Hal ini diungkapkan Wakamad Kurikulum, Harfina dalam menyampaikan sambutannya mewakili Kepala Madrasah MAN Kep. Selayar.

Harfina menerangkan, gelar karya tema kewirausahaan ini merupakan salah satu kegiatan yang masuk dalam struktur implementasi kurikulum merdeka berupa P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) yang menjadi salah satu projek wajib bagi siswa yang menggunakan kurikulum merdeka. 

Di tempat yang sama Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar Nur Aswar mengungkapkan bahwa projek tersebut merupakan pembelajaran baru yang dimunculkan pada sekolah penggerak dan dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi serta karakter sesuai dengan profil.

Menurutnya, melalui kegiatan P5 ini anak –anak akan dilatih untuk lebih kreatif, berpikir kritis, mandiri, dan inovatif.

Dengan diadakannya kegiatan P5 ini, diharapkan bisa menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan para siswa, sehingga dapat berperan dalam pengembangan pengetahuan, ketrampilan dan sikap kewirausahaan dalam membangun generasi muda Indonesia yang mandiri dan kreatif.

Dalam pagelaran ini, siswa dibagi menjadi beberapa kelompok yang menampilkan berbagai olahan bernilai jual dan hasil olahan tersebut merupakan kreativitas para siswa siswi MAN Kep. Selayar. (na)


Daerah LAINNYA