Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Untuk pertama kalinya di tahun ajaran baru 2022/2023, MIS Serre gelar salat duhur berjamaah yang bertempat di ruang kelas empat, Senin 18 Juli 2022.
Sebagai Madrasah kegiatan ini memang sudah menjadi keharusan untuk kita laksanakan sekaligus menjadi salah satu wadah dalam membentuk karakteristik peserta didik di MIS Serre.
Pada pelaksanaan salat Duhur perdana ini yang bertindak sebagai imam adalah Muhammad Anwar kepala MIS Serre sendiri. Kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin MIS serre setiap hari senin sampai kamis.
Kegiatan ini hanya diikuti oleh kelas atas saja yaitu kelas empat, lima dan enam karena kelas rendah yaitu kelas satu, dua dan tiga mereka pulang lebih awal.
Bukan hanya peserta didik yang ikut menjadi Ma'mum tetapi para pendidik juga ikut serta, mengingat pahala yang didapat di dalam salat berjamaah jauh lebih banyak dibanding salat secara sendiri - sendiri.
Kegiatan ini merupakan salah satu dari berbagai program terpenting di MIS Serre. Semoga semuanya dapat dan segera terlaksana sehingga MIS Serre bisa jauh lebih baik dan dapat bersaing dengan sekolah-sekolah unggulan lainnya. (wty/ARd)