Gelar Upacara HKN, Kakan Kemenag Selayar Dorong Pegawai Tingkatkan Kompetensi

Arahan Kakan Kemenag Selayar pada Upacara HKN

Benteng (Humas Selayar) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Selayar, Nur Aswar pimpin Upacara Pengibaran Bendera dan Pembacaan Doa dalam rangka Hari Kesadaran Nasional (HKN), Jum’at (17/11/2023) bertempat di Aula Serba Guna Al-Burhan MAN Kepulauan Selayar.

Upacara tersebut dihadiri oleh seluruh pegawai ASN Lingkup Kantor Kementerian Agama Kepulauan Selayar diantaranya para Kepala Seksi dan Penyelenggara, Kepala Madrasah, dan Kepala KUA.

Mengawali arahannya, Nur Aswar menyampaikan bahwa upacara setiap tanggal 17 bulan berjalan atau HKN merupakan bentuk kesetiaan kita sebagai ASN dalam rangka menjaga kedaulatan bangsa dan negara ini sebagaimana yang tertuang dalam Panca Prasetya Korpri.

Lebih lanjut, dalam kesempatannya, Nur Aswar juga menyampaikan 3 Hal penting. Pertama yaitu pentingnya menjaga kepercayaan masyarakat (public trust) terhadap kinerja Kementerian Agama. Kedua, Kepedulian Palestina. Ketiga, pentingnya peningkatan Kompetensi setiap pegawai yang dalam hal ini meliputi 3 (tiga) aspek yaitu Kompetensi di bidang Teknis, Manajerial dan Sosial Kultural.

"Kompetensi ini sangat terkait dengan pengetahuan dan keterampilan setiap pegawai terhadap tugas pokok dan fungsinya masing-masing" ucapnya.

Nur Aswar mengatakan peningkatan kompetensi para ASN dilakukan sebagai bentuk upaya mengoptimalkan kinerja dalam pemberian layanan serta beradaptasi dengan perubahan.

Mengingat pentingnya peningkatan kompetensi, Nur Aswar menyampaikan motivasi dan harapannya yang sangat besar bagi para pegawai untuk terus berkembang dan keluar dari zona nyaman agar kedepannya nanti, siap mengemban tugas dan tanggung jawab yang lebih besar dalam melanjutkan tongkat estafet para pejabat struktural di satuan kerja masing-masing.

Tak hanya itu, beliau juga mengajak seluruh aparatur lingkup Kemenag Selayar untuk menjadi pelopor baik di keluarga maupun di lingkungan sekitarnya. (na)


Daerah LAINNYA