Gerakan Bawa Botol Air Minum di Pesantren Sultan Hasanuddin

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)
Gowa, Humas - Pimpin Pondok mengeluarkan imbauan untuk membawa botol air minum dari rumah masing-masing.


Imbauan ini efektif mulai berlaku sejak hari Rabu, 16 September 2020 yang bertepatan dengan pelaksanaan kegiatan Tandziful 'Am serta Senam Jantung Sehat rutin.

Seluruh komponen dalam lingkup keluarga besar Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin diharapkan turut aktif menyukseskan gerakan ini, dimulai dari para Ustadz dan Ustadzah.

Gerakan ini dicanangkan dalam rangka ikhtiar untuk ikut mengurangi beban planet bumi yang semakin dikaluti oleh sisa sampah plastik, termasuk yang berasal dari gelas dan botol air mineral sekali pakai.

Dihari pertama gerakan ini, terlihat para Ustadz dan Ustadzah membawa berbagai macam botol air minum sendiri dari rumah masing-masing.

Semoga ikhtiar sederhana ini membawa keberkahan dan rahmat Allah SWT dan menguatkan peran kita semua untuk menjaga kelestarian lingkungan dalam peran kita sebagai Khalifah Fi Al Ardh.(AMS/BA)


Daerah LAINNYA