Bacari, (Humas Bulukumba) – Salah seorang guru MIN 1 Bulukumba yang mengampu Mapel Fikih, Sulastri turut melakukan pembinaan kepada peserta didik yang akan mewakili madrasah pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten/Kota. Kegiatan pembinaan sekaligus pendampingan tersebut berlangsung diruang UKS pada Kamis lalu (21/07/2022)
Mengingat setiap soal KSM baik IPA maupun Matematika terintegrasi dengan mapel PAI, maka pembinaan peserta KSM melibatkan guru guru PAI dari lima mapel berbeda yakni, Al-Quran Hadits, Akidah Akhlak, SKI, Fikih dan Bahasa Arab termasuk juga mulok Bahasa Inggris.
Salah satu upaya untuk memaksimalkan persiapan peserta didik menjelang perhelatan KSM ini, yakni dengan melakukan pembinaan secara terstruktur dan rutin setiap hari, mulai sejak terpilihnya perwakilan peserta didik setelah dilakukan Seleksi KSM Satuan Pendidikan beberapa waktu lalu.
Pada kesempatan ini, Sulastri mengungkapkan jika dirinya sangat selektif dalam pemberian materi bimbingannya kepada peserta didik, dengan harapan setiap materi yang disampaikan dapat diserap dengan mudah oleh peserta didik.
“Tentunya dalam membimbing peserta didik, saya sangat selektif dalam penyajian materi, agar peserta didik dapat dengan mudah menyerap setiap materi yang diberikan, bukan hanya itu, saya lebih menekankan pemahaman dan daya nalar kepada peserta didik agar nantinya mereka dapat mengolah setiap soal dengan mudah”. Ujarnya
Sementara itu pada kesempatan yang sama, Kepala MIN 1 Bulukumba, Nelvy mengungkapkan bahwa dengan melakukan pembinaan secara rutin setiap harinya kepada peserta didik diharapkan dapat mengasah kemampuan mereka dalam bernalar dan bereksplorasi.
“Pembinaan rutin ini, sebagai upaya untuk memberikan bekal pemahaman dan daya nalar kepada peserta didik, sehingga mereka dapat mengeksplor dan memahami maksud setiap soal KSM yang disajikan nantinya. Semoga menorehkan hasil yang diharapkan”. Tandasnya (Ady)