H. Irman Khutbah di Masjid Nurul Islam Empagae

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Empagae, (Inmas Sidrap) – Setelah berkunjung ke Kantor Urusan Agama diempat Kecamatan antara lain Kecamatan Watang Sidenreng, Kecamatan Pitu Riawa, Kecamatan Dua Pitue, dan Kecamatan Pitu Riase, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang (H. Irman, S.Ag.,M.Si) dalam perjalanan pulang yang berniat singgah shalat diminta untuk membawakan khutbah jum’at oleh masyarakat di Masjid Nurul Islam Belawae, Jum’at (25/5/2018).

Salah seorang warga yang mendapat jadwal sebagai khatib melihat beliau turun dari mobil langsung menyambutnya dan bersyukur dengan kedatangan beliau di Masjid tersebut. “Alhamdulillah, untung datang ki’ ustadz kami berharap bisaki’ bawakan khutbah jum’at,”  ungkapnya kepada H. Irman.

Dalam khutbahnya, beliau menyampaikan dakwah mengajak kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan apa yang telah diperintahkan oleh Allah dan menjauhi segala yang telah dilarang-Nya.

“Perintah dan larangan Allah merupakan ujian bagi manusia. Apa yang telah diperintahkan oleh Allah jangan diperdebatkan lagi mengapa harus dikerjakan, begitu pula dengan larangan-Nya jangan dipertanyakan mengapa hal tersebut dilarang karena mamfaatnya akan kembali kepada pribadi sendiri. Sebagai contoh perintah berpuasa di Bulan Ramadhan akan menjadikan tubuh sehat,” terangnya.

Beliau juga menyampaikan dalam khutbahnya kepada jama’ah terkait aturan-aturan Haji Lansia yang sekarang ini beredar bahwa akan diberangkatkan. Serta menginformasikan kepada masyarakat bahwa di Kementerian Agama itu bebas Pungutan Liar ketika ada pengurusan seperti nikah dan haji.

Setelah selesai melaksanakan shalat jum’at secara berjama’ah, anak-anak SD datang antri meminta tanda tangan kepada beliau untuk mengisi buku amaliah ramadhan yang telah dibagikan di sekolahnya. Sambil memberikan tanda tangannya, H. Irman juga bercakap-cakap kepada anak tersebut tentang isi buku amaliah ramadhannya.(ajir/ah/arf)


Daerah LAINNYA