H. Muhammad Sampaikan Materi Penguatan Moderasi Beragama Pada Guru PAI SMP.

Takalar, Kepala Kantor Kementerian agama kabupaten Takalar H. Muhammad memberikan materi penguatan moderasi beragama pada guru PAI tingkat SMP sekecamatan Galesong, Galesong Utara , Galesong selatan dan kecamatan Pattallassang di aula SMPN 2 Takalar Kamis 16 Juni 2022.

Turut hadir dalam kesempatan ini  Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Kabupaten Takalar, Sariyanto, bersama kepala Seksi PAIS Kemenag Takalar Hj. Kartini.

Tentang moderasi beragama, muncul pertanyaan  mengapa moderasi beragama harus di bangun dan di kembangkan di Indonesia.

Muhammad memberikan pemaparan tentang hal itu , dia   menjelaskan bahwa moderasi beragama harus di bangun dan di kembangkan di Indonesia karena dalam masyarakat  muncul sikap dan perilaku  beragama yang sangat eksklusif.

Eksklusif dengan merasa hanya kelompoknya saja yang benar, tertutup dan tidak  mau terbuka terhadap agama orang lain dan bahkan tidak mau terbuka dalam aliran kelompoknya sendiri. 

Alasan yang kedua kata Muhammad diakibatkan karena tingginya angka kekerasan yang mengatasnamakan agama.
Biasanya pelaku kekerasan yang membawa-bawa agama sebenarnya tidak memahami soal ajaran agama.

Padahal Nabi  menyebarkan ajaran agama supaya masyarakat bisa menjadi lebih baik. 

Yang ketiga menurut Muhammad adalah  terjadinya perilaku keagamaan yang seakan akan sudah tidak sesuai dengan tujuan di bangunnya negara ini.

Hal ini kata dia dikarenakan adanya pandangan yang mengatakan seolah Pancasila sebagai dasar negara tidak relevan lagi dengan kehidupan sekarang.

Padahal   saat pancasila di rumuskan oleh para pendiri negara ini , ada tokoh muslim di dalamnya yang dengan berbagai pertimbangan menghilangkan kata syariat Islam , jelasnya.

Namun kenyataannya  semua butir butir dalam Pancasila tidak ada pertentangan didalamnya.

Oleh karena itu tegas Muhammad Pancasila harus di rawat dengan baik dalam kebihnekaan.

Diakhir materinya, mantan Kakankemenag Tator ini meminta  para guru PAI untuk mensosialisakan Pancasila sebagai dasar negara yang didalamnya tidak bertentangan dengan ajaran agama . ( D,Tola )


Daerah LAINNYA