Hadapi Kemenag Kota Parepare, Tim Futsal Kemenag Sinjai Menang Tipis

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Humas Sinjai) Tim futsal Kementerian Agama (Kemenag) Kab.Sinjai menang telak saat melawan tim futsal Kemenag Kota Pare Pare dengan skor 1-0 di pertandingan,di pusatkan Goro Futsal Makassar.Selasa (15/12/2021).

Pertandingan berdurasi 2 X10 menit itu merupakan tanding Porseni antar Kemenag Kabupaten/Kota yang dilaksanakan Oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti Kemenag RI ke-76 untuk meningkatkan jalinan silaturahmi antar Keluarga Besar Kemenag Se Sulawesi Selatan,

Sejak awal pertandingan Kemenag Sinjai mengambil inisiatif menyerang pertahanan Kemenag Pare dengan bola-bola pendek cepat. Gelombang serangan Kemenag Sinjai tak terbendung pada menit-menit selanjutnya Nomor Punggung 19 atas nama Muazzinul Khair (GTT) MAN 1 Sinjai) di menit menit 7 behasil membobol gawan Kemenag Pare pare

Beberapa kali tusukan dan peluang tim Kememag Pare Pare mencoba menerobos pertahanan tim Kemenag Sinjai namun tetap gagal dikonversi menjadi gol karena penampilan gemilang penjaga gawangnya.

Justru tim Kemenag Sinjai yang tetap ofensif dengan operan pendek terus mengurung pertahanan Kemenag Pare Pare dan mengubah angka Kemenag Sinjai skor 1-0 Serangan gencar diakhir permainan Kemenag Pare Pare tetap berusaha untuk menyamakan posisi namaun tidak berhasil menyelamatkan dari kekalahan dengan akhir Kemenag Sinjai Tetap Unggul 1-0

Turut hadir menyaksikan pertandingan tersebut sekaligus memberi semangat dan Suppor dari luar lapangan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab.Sinjai H.Masykur,Kepala Sub Bagian Tata Usaha H.Syamsul Bakhri,Kasi Pendidikan Madrasah Kamriati Anies,Kasi Bimas Islam A.Pelita,

Kepala Kantor Kementerian Agama Kab Sinjai H.Masykur merasa senang dan puas atas pertandingan tersebut Ia mengaku sangat bangga atas hasil yang dicapai karena dalam pertandingan tersebut Tim Futsal Kemenag Sinjai Binaan nya tersebut mampu bermain dengan kerja sama tim, yang tidak mementingkan permainan individual.

“Semua pemain dapat menjalankan instruksi yang diberikan oleh pelatih sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal,Semiga Tim Kemenag Sinjai Tetap Kompak hingga pertandingan ”.Katanya


Daerah LAINNYA