Halal Bihalal Awali Aktivitas Santri Pontren Al-Badar Usai Libur Ramadan

Halalbihalal di Pontren Al-Badar Bilalang Parepare

Bilalang, (Humas Parepare) - Santri Pondok Pesantren Al-Badar Bilalang Parepare telah kembali ke pondok setelah melalui masa libur Ramadan 1443 H selama kurang lebih satu bulan lamanya.

Mengawali aktivitas para santri, maka pihak pondok menggelar acara halalbihalal. Kegiatan yang rutin digelar setelah Hari Raya Idul Fitri ini dilaksanakan di Aula Serbaguna Pondok Pesantren Al-Badar, Sabtu 14 Mei 2022.

Pada rangkaian acara halalbihalal ini dimulai dengan pembukaan acara oleh Fauzi selaku MC, kemudian dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh santri Efandra dan acara selanjutnya sambutan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Al-Badar, Nasrul Haq.

Nasrul Haq dalam sambutannya mengatakan bahwa melalui halalbihalal kita bisa menjaga silaturahmi dan saling memaafkan atas segala hal yang pernah terjadi. “Halalbihalal memang bukan kewajiban namun kegiatan ini dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi antar sesama,”tegasnya.

Pimpinan juga menambahkan bahkan kondisi para santri di asrama lebih dekat secara emosional sehingga penting melaksanakan kegiatan halalbihalal ini.

Kegiatan ini diikuti oleh semua Santri dan para Pembina Pondok. Terlihat pada acara ini Kepala Madrasah Aliyah dan Tsanawiyah, kepala SMK serta beberapa Guru Pondok Pesantren Al-Badar.

Di akhir kegiatan para santri menyalami satu per satu guru. Semoga kegiatan halalbihalal ini bernilai ibadah di sisi Allah SWT.(Haedil/Wn)


Daerah LAINNYA