Hari Ke 6 Asesmen Madrasah MAN 1 Kota Makassar dimonitoring 2 Pejabat Kanwil Kemenag Sul Sel

Makassar, (humas MAN 1) - Dua pejabat penting Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan melakukan monitoring terhadap pelaksanaan asesmen madrasah di hari ke 6 MAN 1 Kota Makassar, Senin 25 Maret 2025.
Hadir monitoring Kepala bidang (Kabid) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan H. Muhammad Tonang, dan Kepala Seksi Guru Bidang Penmad Kanwil Kemenag Prov. Sulawesi Selatan H. Abdul Rahman.
H. Muhammad Tonang berharap agar asesmen madrasah 2024 yang berlangsung di madrasah ini dapat berjalan lancar hingga selesai. 
“Monitoring ini penting untuk memastikan bahwa asesmen madrasah MAN 1 Kota Makassar berjalan lancar dan sukses bagi semua peserta.” Ucap H. Muhammad Tonang yang di amini oleh semua peserta asesmen yang hadir.
Dengan adanya monitoring dari pihak berwenang, diharapkan proses asesmen dapat berjalan dengan baik sehingga para peserta didik dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Kehadiran 2 pejabat kantor wilayah Kementerian Agama dalam monitoring asesmen hari ke 6 di MAN  1 Kota Makassar bertujuan memastikan kepatuhan terhadap standar prosedur yang telah ditetapkan. 
Dengan adanya pengawasan yang ketat, diharapkan tidak ada kecurangan atau pelanggaran yang terjadi selama pelaksanaan asesmen madrasah. Hal ini akan memberikan kepercayaan kepada masyarakat bahwa ujian tersebut dilaksanakan dengan transparan dan profesional, sehingga hasilnya dapat dijadikan acuan yang akurat dalam menilai kemampuan peserta didik.
Asesmen ini akan berlangsung hingga Rabu tanggal 27 Maret 2024 untuk mengukur pemahaman dan kemampuan peserta didik dalam berbagai mata pelajaran di madrasah. 
Kepala MAN 1 Kota Makassar Hj. Nuraedah menyampaikan dengan adanya asesmen ini, diharapkan para peserta didik dapat memperoleh umpan balik yang berguna untuk meningkatkan prestasi dan masa depan peserta didik yang bersangkutan.
Hj. Nuraedah, menyampaikan bahwa pelaksanaan asesmen MAN 1 Kota Makassar berjalan lancar dan tertib sampai hari ini dan berharap demikian sampai asesmen madrasah tahun ini berakhir. 
Lanjutnya bahwa melalui pelaksanaan asesmen ini, para peserta didik MAN 1 Kota Makassar dapat menunjukkan potensi terbaiknya dan insyaAllah dapat meraih hasil yang memuaskan. harap Hj. Nuraedah.
Kesempatan ini Hj. Nuraedah menyatakan rasa terima kasih atas monitoring dan dukungan yang diberikan pada hari ke 6 pelaksanaan asesmen dan terus berkomitmen untuk madrasah ini.
Terima kasih, dan komitmen MAN 1 Kota Makassar adalah memberikan pendidikan berkualitas, melakukan perbaikan demi peningkatan kualitas mutu pendidikan dan hingga sekarang, terus berbenah untuk yang terbaik buat madrasah,” ucapnya.


Daerah LAINNYA