Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Penilaian Akhir Tahun untuk jenjang pendidikan SMP/MTs sudah dimulai, panitia PAT MTs Muhammadiyah Bulukumba tancap gas.
Tampak dua orang panitia langsung mengeluarkan lembar isi dari amplop yang berisikan soal dan kertas lembar jawaban siswa. Kedua panitia tersebut sangat cekatan dalam mengeluarkan soal serta memisahkan antara soal dan lembar jawaban siswa ke dalam amplop lainnya. Bertempat di ruang laboraterium Komputer, Kamis 2/6/22.
Kegiatan PAT ini diagendakan akan berlangsung mulai hari ini Kamis 2 Juni 2022 hingga 9 Juni 2022 mendatang.
Zulkarnain selaku panitia menuturkan bahwa lembar jawaban siswa langsung kita pisahkan dari soal kemudian disimpang di tempat terpisah.
"Kami selaku panitia telah melakukan tugas dengan baik dan tetap mematuhi aturan yang diberikan. Amplop lembar jawaban kita pisahkan dengan amplop soal kemudian kita satukan dengan mapel yang lain selanjutnya kita berikan lembar jawaban tersebut ke guru mapel masing-masing. "ucapnya.
Adapun mata pelajaran (Mapel) yang akan di uji sebanyak 15 Mapel untuk kelas VII dan VIII serta sebanyak 8 nomor soal untuk mapel MIPa dan 10 nomor soal untuk mapel yang lainnya.
Hari ini mapel yang diujiankan yaitu mapel Bahasa Indonesia dan Alquran Hadist.
Penilaian Akhir Semester di MTs Muhammadiyah Bulukumba menerapkan ujian kertas pinsil dengan jenis soal uraian. Peserta didik diberi waktu 60 menit untuk menyelesaikan butir pertanyaan yang telah dipelajari dalam kurun waktu satu semester.
"Semoga pada hari pelaksanaan PAT ini siswa betul-betul belajar di rumah dan pada saat ujian dapat mengerjakan soal dengan baik, dibaca dengan benar lalu tentukan jawaban dengan tepat. Sehingga mendapatkan hasil yang memuaskan, baik untuk siswa pribadi, orang tua hingga madrasah." Tutupnya. (ARd)