Kegiatan PPTQ An-Nail Gowa

Haru, 10 Hafizh Qur'an PPTQ An-Nail Gowa Pasang Mahkota pada Orangtua

Suasana haru, nampak tangisan hadirin saat pemasangan mahkota

Makassar (Humas Gowa). Pondok Pesantren Tahfizul Qur'an An Nail Gowa pada tahun ini kembali menamatkan dan mewisuda santri-santrinya sebanyak 87 santri pada 2 tingkatan, Wustha dan Ulya. Bertempat di Ballroom Teater Lt. 3 Menara Phinisi UNM Makasar pada, Ahad (18/6/2023)

Dari 87 santri  tersebut, terdapat 10 orang santri yang mampu menyelesaikan hafalan 30 Juz selama masa pendidikannya di pondok. Hal itu terungkap pada saat Kabag Tahfiz PPTQ An Nail Gowa, Ustadz Muh. Syakir membacakan nama-nama santri beserta jumlah hafalannnya dalam prosesi wisuda.

Berikut ke 10 Nama - Nama Santri PPTQ An Nail Gowa Yang Berhasil Hafal 30 Juz :

1. Aqil Abdillah, Kelas IX Asal Kabupaten Gowa.

2. Akhmad Fawwaz, Kelas XII Asal Kabupaten Gowa.

3. Ammar Mujahid, Kelas XII Asal Kabupaten Gowa.

4. Muhammad Atthabrani Syafna, Kelas XII Asal Kota Makassar.

5. M. Fadhlan Putra Irbar Kelas XII Asal Kabupaten Gowa.

6. Muh. Ilham Fadjrin Rahmadanu, Kelas XII Asal Kota Makassar

7. Muhammad Al Hafidz, Kelas XII Asal Kota Makassar.

8. Mujahid Aziz, Kelas XII Asal Kabupaten Gowa.

9. Putra Pusponegoro Indartono, Kelas XII Asal Kabupaten Gowa.

10. Ridwan Tisakih Alghifary, Kelas XII Asal Kota Makassar.

Di sela-sela prosesi wisuda terdapat momen yang sangat mengharukan dan membuat bahagia stakeholder PPTQ An Nail dan khususnya para orang tua santri yang hadir memadati gedung Menara Phinisi tersebut.

Momen membahagiakan dan mengharukan itu ketika para santri yang mencapai target dan yang menyelesaikan hafalan 30 juz memakaikan mahkota kepada orang tuanya masing-masing. Nampak terlihat seluruh orang tua santri yang dipakaikan mahkota meneteskan air mata kebahagian mereka yang diiringi dengan pekikan takbir para tamu undangan yang hadir. (NS/OH)


Daerah LAINNYA