Maros (Humas Maros)-Masih dalam suasana Hari Guru Nasional, Penggalang Pramuka MIN Maros “Dholpin Scout” persembahkan kado istimewa kepada para guru. Kado tersebut diarak kemudian diserahkan kepada Pengawas MI Kabupaten Maros, Akib dan Kepala MIN Maros, Hadisah di tengah pelaksanaan upacara di halaman MIN Maros, Senin, (28/11/2022).
Kado istimewa tersebut berupa Piala Bergilir Kapolsek Biringkanaya Makassar yang berhasil dibawa pulang Penggalang MIN Maros, setelah menjuarai Lomba Gerak Jalan Indah (LGJI) XXIV di GOR Sudiang pada Sabtu lalu.
Penggalang Putra dan Putri MIN Maros, berhasil menorehkan prestasi luar biasa pada ajang bergengsi tersebut. Penggalang Putri MIN Maros meraih Juara Pertama, sedang Penggalang Putra meraih juara Harapan Pertama. Lomba gerak jalan Indah ini diikuti oleh puluhan sekolah dari Kabupaten Maros, Kabupaten Gowa, dan Kota Makassar.
“Sungguh prestasi luar biasa. Kita bangga, kita terharu. Saya sempat meneteskan air mata tadi. Ini kado yang sangat istimewa yang kita terima di hari guru. Prestasi yang sangat membanggakan. Prestasi yang membawa nama harum MIN Maros”, ungkap Akib.
Sementara itu, Kepala MIN Maros mengungkapkan apresiasinya kepada para pelatih, pembina, dan penggalang Pramuka MIN Maros.
“Mewakili madrasah, mewakili para guru MIN Maros. Kami memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada para pelatih, pembina, utamanya kepada anak-anakku yang tergabung dalam penggalang Pramuka MIN Maros. Prestasi yang diraih hari ini adalah hasil latihan keras kalian selama 2 pekan”, ungkap Hadisah.
Hadisah menjelaskan, bahwa selama 2 pekan ini Penggalang Pramuka MIN Maros sudah berlatih sangat keras.
“Sepanjang hari, dari pagi sampai menjelang maghrib anak-anak disiplin latihan. Panas maupun hujan, mereka tetap latihan. Mereka betul-betul ditempa fisik dan mentalnya. Tetapi walaupun latihannya keras, anak-anak tetap semangat. Dan Alhamdulillah, latihannya membuahkan hasil yang sangat memuaskan”, jelas Hadisah.
Hadisah berharap, prestasi ini dapat dipertahankan dan juga dapat menjadi motivasi siswa yang lain untuk terus berprestasi di bidang apapun, sesuai bakat dan minatnya. (Apriani/Ulya)