Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag RI yang jatuh pada tanggal 03 Januari tahun 2023 lalu, setelah kegiatan upacara di daerah masing-masing pada hari tersebut, dilanjutkan dengan gerak jalan kerukunan dan kegiatan Porseni se-Sulawesi Selatan.
Kali ini dirayakan begitu meriah di Kabupaten Bantaeng. Mengawali pagi dengan menggelar gerak jalan kerukunan antar daerah di Sulawesi Selatan. Beranekaragam kostum seragam mereka tampilkan, begitu pula Kemenag Bulukumba tak ingin ketinggalan dengan kostum merahnya, ditambah lagi atraksi barongsai, serta drum band mengiringi para peserta gerak jalan.
Dalam acara gerak jalan ini, Kemenag Bulukumba menjadi juara 1 defile. Acara ditutup dengan undian door prize untuk para peserta tersebut, berbagai hadiah menarik pun dipersembahkan. Kemudian dilanjutkan dengan pembukaan Porseni.
Pada kegiatan Porseni ini, 2 orang personil dari IGRA Bulukumba yaitu Fakhriyah, guru RA Assyamsu sekaligus tim Humas IGRA turut berpartisipasi mengikuti lomba Poco-poco sedangkan Mulyati selaku Kepala RA As'syamsu mengikuti lomba bulutangkis.
Keduanya bergabung dalam tim Kemenag Bulukumba. Mereka bersama-sama bertarung mempersembahkan piala untuk Kemenag Bulukumba dan tentunya juga untuk IGRA Bulukumba.
Alhamdulillah, pada lomba poco-,poco, Kemenag Bulukumba meraih juara 3, sedangkan pada pertandingan bulutangkis untuk tim putri meraih juara 1.
Rekan-rekan IGRA Bulukumba tak hentinya mengucapkan puji syukur dan begitu bangga atas prestasi yang diraih oleh 2 rekannya.
"Kami sangat bangga karena 2 teman kami dari IGRA Bulukumba turut andil mengharumkan nama Kemenag Bulukumba,".kata Sukmawati Rusdy.(Incs/ARd)