Ini Kelompok Majelis Taklim dan Majelis Dzikir Yang Maju Ke Babak Final Lomba Tadarrus Al Quran

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watansoppeng, (Humas Kemenag) – Setelah berlangsung selama dua hari (21-22 Agustus 2017) Lomba Tadarrus Al Qur’an antar Majelis Taklim dan Majelis Dzikir se Kabupaten Soppeng yang digelar dalam rangka memperingati Milad ke-2 Rumah Tahfizh Latemmamala Jam’iyyatul Qurra Wal Huffazh Kabupaten Soppeng kini memasuki babak final.

Pimpinan Rumah Tahfizh Latemmamala, Muhammad Tang Abu mengungkapkan kelompok majelis taklim dan majelis dzikir yang maju ke babak final memperebutkan juara 1, 2, 3 dan harapan 1, 2, 3 masing-masing adalah sebagai berikut :

1.Majelis Dzikir Raudhatul Jannah Kecamatan Marioriwawo

2.Majelis Taklim Kecamatan Ganra

3.Majelis Taklim Kecamatan Marioriwawo

4.Majelis Dzikir Raudhatul Jannah Kecamatan Lalabata

5.Majelis Taklim Desa Lompulle

6.Majelis Taklim Nurussalam Labokong

“Keenam kelompok majelis taklim dan majelis dzikir tersebut akan tampil pada babak final besok, Rabu (23/8/2017) pukul 09.00 Wita di Baruga Rumah Jabatan Bupati Soppeng. Kriteria penilaian meliputi Tajwid dan Fashahah, Lagu, Suara, Adab, Kelancaran dan Ketepatan Waktu” papar Imam Masjid Agung Darussalam Watansoppeng ini kepada Humas Kemenag Soppeng. (afr/arf)


Daerah LAINNYA