Parepare, (Humas Parepare) - Torehan prestasi demi prestise siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare bak air yang terus mengalir tak terbendung. Terbukti, setelah siswanya menjadi pemenang kedua Duta Pelajar Kota Parepare tahun 2022 beberapa waktu yang lalu, kini Sabtu (18/6/2022) bertempat di Hilal Point Kota Parepare, 3 perwakilan siswa dari madrasah tersebut menorehkan juara pada ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata 2022 se-Ajatappareng.
Adalah Muhammad Faiz Ilyas yang menorehkan juara II kategori Putra Pariwisata 2022, Asma Aliyah menorehkan juara III kategori Putri Pariwisata 2022, dan Nurmasita yang menorehkan penghargaan 'Best Performance' (Performa Terbaik) Putri Pariwisata 2022. Ketiga siswa kelas XI MAN 2 Kota Parepare tersebut mampu tampil terbaik dan bersaing dengan perwakilan daerah dari wilayah Ajatappareng yang meliputi Barru, Enrekang, Parepare, Pinrang, dan Sidrap.
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Hj. Erna Rasyid Taufan Pawe yang hadir langsung memberi sambutan pada ajang yang kali pertama diekspos luas setelah terbatas akibat pandemi 'covid 19' berpesan kepada peserta.
"Saya merasa bersyukur dan mengapresiasi ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata 2022 se-Ajatappareng yang kali pertama diekspos luas setelah terbatas akibat pandemi 'covid 19'. Kepada Putra Putri Pariwisata yang terpilih agar mengangkat nama baik dan citra Kota Parepare lebih tinggi, baik di tingkat provinsi maupun nasional. Kepada yang belum berhasil meraih juara agar bersabar karena masih banyak even lainnya yang dapat menjadi ajang pembuktian prestasi," pesannya.
Di suasana terpisah namun masih dalam tempat yang sama, Nurhasman yang mendampingi siswa MAN 2 Kota Parepare berkomentar bahwa meski persiapan mepet tetapi ini merupakan torehan prestasi yang luar biasa.
"Ini merupakan prestasi yang luar biasa karena meski persiapan ketiganya agak mepet tetapi mereka bertiga telah mempersembahkan yang terbaik dan mengharumkan nama baik MAN 2 Kota Parepare, madrasah yang bernaung di bawah Kementerian Agama. Walau ini kali pertama kita ikuti dan ternyata masih ada yang lebih baik, alhamdulillah semuanya menorehkan prestasi dan juara," komentarnya.
Di tempat terpisah namun masih dalam suasana yang sama, Hj. Martina selaku Kepala Madrasah beserta segenap Pendidik dan Tenaga Kependidikan MAN 2 Kota Parepare berterima kasih dengan senyuman sukacita kepada Faiz, Asma, dan Sita (begitu ketiganya disapa) atas torehan prestasi demi prestise MAN 2 Kota Parepare pada ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata 2022 se-Ajatappareng. 'Thoyyib'. (Adi)