Bulukumba

Jadwal Padat, Muhammad Yunus Ajak Sukseskan dan Semarakkan Semua Kegiatan.

Kepala Kankemenag ajak jajarannya Semarakkan Kegiatan di bulan oktober pada Rakor ‎Pimpinan

Bulukumba, (Kemenag Bulukumba) – Pekan maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar Pengurus Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Bulukumba tengah berlangsung. kegiatan ini  diisi dengan berbagai kegiatan lomba seni keagamaan seperti lomba baca barazanji, lomba shalwat badar, lomba cerita Islami, dan lomba peragaan shalat tingkat SD/MI.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, H. Muhammad Yunus pada rapat koordinasi pimpinan lingkup Kemenag Bulukumba di pusat layanan haji dan umrah terpadu (PLHUT), Jum’at (07/10/2022).

Ia meminta kepada seluruh ASN Kemenag turut menyemarakkan maulid Nabi SAW pada puncak kegiatan pekan maulid yang akan dilaksanakan di Islamic center Dato Tiro, 11 oktober mendatang.

“Ini manifestasi cinta kepada Nabi SAW dan sebagai rasa syukur serta wadah silaturahmi kita, termasuk kepada sahabat-sahabat kita guru PAI pada sekolah, Ustadz Pada Pesantren, jamaah haji, dan majelis ta’lim, kita harap juga kehadirannya” terangnya.

Kepada seluruh ASN Kemenag, ia mengingatkan ASN Kemenag adalah pioner pengarusutamaan moderasi beragama ditengah pluralitas masyarakat. Peran strategis ASN khususnya pengawas madrasah, pengawas PAIS dan penyuluh agama harus terlihat pada kegiatan-kegiatan pembinaan keagamaan kepada guru, siswa, dan masyarakat.

Pembinaan ini, tambah Muhammad Yunus, harus dilakukan dengan menggunakan pendekatan bahasa yang sejuk dan menentramkan serta dilakukan secara kontinyu agar Bulukumba yang kondusif tetap terjaga dan tentu hal ini bagian dari indikator kinerja.

Pada rakor bulan oktober ini, ia juga meminta  para pimpinan satker dan unit kerja concern untuk menelaah dan mengevaluasi kembali program kerja dan anggaran yang belum dan telah dilaksanakan sebagai pelaksanaan akuntabilitas kinerja.


Daerah LAINNYA