Serah Terima Ijazah

Jaga dan Rawatlah Ijazahmu, Ini Pesan Korbid MIN 1 Bulukumba Pada Alumni

Sri Muliani selaku Koordinator Bidang Kesiswaan MIN 1 Bulukumba serahkan ijazah peserta didik alumni tahun 2020/2021

Bacari (Humas Bulukumba) – Proses penulisan ijazah peserta didik lulusan tahun 2020/2021 telah dirampungkan dan beberapa dari peserta didik telah menerima ijazahnya beberapa bulan yang lalu, namun salah seorang alumni baru menyempatkan diri mengambil ijazahnya pada hari ini, Selasa (05/07/2022).

Menurut Sri Muliani selaku Koordinator Bidang Kesiswaan MIN 1 Bulukumba, Penulisan ijazah peserta didik alumni tahun 2020/2021 telah lama dirampungkan, namun beberapa dari mereka baru menyempatkan diri untuk mengambil ijazahnya.

“Pada dasarnya proses penulisan ijazah peserta didik telah kami rampungkan beberapa bulan lalu, dan ada beberapa peserta didik alumni 2020/2021 telah menerima ijazahnya, dan Sebagian lainnya baru menyempatkan diri untuk mengambil ijazahnya”. Ungkapnya

Selanjutnya Sri Muliani menegaskan bahwa pada prosesnya, penulisan ijazah memerlukan ketelitian dan fokus yang tinggi, karena rentan terjadi kesalahan dalam penulisan. Seorang penulis harus benar benar menempatkan mood yang baik saat menulis ijazah agar tidak terjadi kesalahan yang bisa berakibat fatal.

“Jika terjadi kesalahan dalam penulisan ijazah, tentunya akan merepotkan lagi dalam pengurusan penggantian blanko ijazah. Untuk itu, sebagai seorang yang ditunjuk sebagai penulis ijazah, harus memiliki kemampuan khusus dan keahlian yang mumpuni”. Tegas Sri Muliani

Sementara itu korbid Humas MIN 1 Bulukumba, Asriadi yang menyaksikan langsung penyerahan ijazah tersebut, berpesan kepada peserta didik yang menerima ijazahnya agar selalu menjaga dan merawat lembaran ijazah yang diberikan.

“Ingat Nak, Lembaran itu sangat penting untuk dirawat dan dijaga. Lembaran itu adalah hasil nyata perjuangan kalian selama 6 tahun menempuh pendidikan di madrasah. Harapan Bapak kepada kalian para alumni, tetap rajin belajar dan berkarya di sekolah lanjutan, bawalah nama baik madrasahmu serta tetap jaga akhlakul karimah”. Pungkasnya (Ady)


Daerah LAINNYA