Enrekang (Humas Enrekang) Selasa, 06 September 2022 Aula terbuka Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang tempat pelaksaan Apel pagi yang diikuti langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang, Kasubbag TU, para Kepala Seksi, Penyelenggara Zakat Wakaf, Pengawas Madrasah dan seluruh pegawai.
Perkembangan informasi saat ini sangat meningkat pesat hal itu menjadi salah satu tantangan dan tanggung jawab Penyusun Bahan Informasi atau lebih familiar dengan Humasan untuk terus mengembangkan dan menginformasikan berbagai informasi seputar kegiatan lingkup Kantor Kemenag Enrekang dengan memanfaatkan berbagai media sosial serta peralatan teknologi.
Peyusun Bahan Informasi atau Humas memiliki peran penting dalam suatu organisasi dimana Humas diharapkan dapat memberikan informasi yang jelas kepada publik, tentunya dalam hal ini informasi yang di sampaikan kepada masyarakat merupakan informasi yang benar seputar kegiatan lingkup Kantor Kemenag Enrekang.
Hal ini dikatakan oleh Mukhlis selaku Peyusun Bahan Informasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang dalam arahannya saat didaulat menjadi pembina pada pelaksanaan Apel kerja sebagai salah satu program harian Kepala Kantor Kemenag Kab. Enrekang.
Media sosial saat ini sudah menjadi kebutuhan masyakarat dalam hal mendapatkan informasi, untuk itu seluruh pegawai yang ada dilingkungan Kantor Kemenag Kab. Enrekang diharapakan untuk dapat menggunakannya, tentu dalam hal menyampaikan informasi seputar kegiatan Kemenag Enrekang kepada masyarakat luas sehingga kerja-kerja Kemenag dapat di ketahui masyarakat luas lanjutnya.
Ia berharap kepada seluruh pegawai yang hampir 100% telah menguasai IT, sekiranya segala bentuk kegiatan atau program yang ada pada masing-masing seksi untuk dapat di laporkan dalam bentuk video pendek kepada bagian Humas untuk selanjutnya di publikasikan ke masyarakt baik dalam bentuk video maupun narasi berita.
Mengakhiri arahannya Mukhlis kembali mengingatkan kepada peserta Apel untuk terus mendukung seluruh program yang sudah ada seperti menyukseskan program Infaq yang di laksanakn pada tiap pekan khususnya pada hari Selasa. (dd/bob)