Jelang Idul Adha, Rohis Nurul Ilmi Gelar Pengajian

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sidrap, (Kemenag) - Rohis Nurul Ilmi 467 SMA Negeri 2 Sidrap sebagai organisasi Intra sekolah yang bergerak dibidang keislaman kembali menggelar Pengajian Rutin bulanan pada hari Jumat Sore (25/8/2017).

Pengajian yang dikuti oleh ratusan pelajar SMAN 2 Sidrap ini mengangkat tema tentang Hikmah Idul Qurban dan Pelajaran dari Kisah Keluarga Nabi Ibrahim AS.

Dalam rilisnya, Ketua Panitia Pelaksana, Mutiara Sukma, mengatakan bahwa, "Kegiatan Pengajian Rutin ini merupakan ajang silaturrahim sekaligus wadah untuk memperdalam wawasan keislaman kami sebagai Pelajar, dan kali ini sengaja mengangkat tema tentang hikmah Idul Qurban, sebab tidak lama lagi kita akan melaksanakan Hari Raya Idul Adha sekaligus Ibadah Qurban".

Lebih lanjut, Mutiara mengatakan, "semoga kita sebagai Pelajar bisa mengambil hikmah dan pelajaran penting dari materi yang telah dipaparkan oleh Ustadz , jangan kita biarkan berlalu begitu saja, akan tetapi bisa diaktualisasikan dalam kehidupan dan keseharian kita", harapnya.

Sementara itu, hadir sebagai Pemateri, Ketua Yayasan Tassbeh Kab. Sidrap, H. Syamsuddin, S.Ag.,M.A.P. memaparkan bahwa, "Sebagai Generasi Islam yang beriman, kita mesti petik hikmah keteladanan hidup dari Keluarga Nabi Ibrahim AS. Kita harus belajar dari Ketaatan dan Keistiqamahan Ibrahim, kesholehan dan kesabaran Ismail, begitupula Keikhlasan dan keteguhan hati Siti Hajar.

Sedangkan ibadah Qurban, dalam penjelasannya, H. Syam mengatakan bahwa, "Kalau memang sebagai Pelajar belum mampu untuk berqurban dengan binatang sembelihan, maka cukuplah dengan membuang sifat kebinatangan dalam diri kita, itulah salah satu hikmah dari berqurban", Paparnya.(af/zul/arf)


Daerah LAINNYA