Kemenag Maros

Jelang MTQ Tingkat Provinsi, Kafilah Maros Gelar TC

Training center bagi kafilah MTQ Kabupaten Maros yang berlangsung di Musala Kankemenag Maros

Maros (Humas Maros)-Menjelang perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022 yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bone, kafilah MTQ Kabupaten Maros menggelar Training Center (TC).

Kegiatan yang berpusat di Musala Khidmatul Ummah Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Maros ini diikuti oleh calon peserta dari berbagai cabang lomba. Rencananya kegiatan akan berlangsung selama 3 hari mulai hari ini, Senin (6/6/2022) hingga Rabu mendatang.

Kegiatan ini dilakukan, sebagai upaya kafilah Kabupaten Maros untuk mempersiapkan mental dan keterampilan serta pengetahuan sesuai bidang perlombaan pada ajang MTQ Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan mendatang.

Tampak para peserta, terutama qari’ melantunkan beberapa ayat kemudian dilakukan koreksi oleh para pelatih. Di sudut yang lain, calon peserta kaligrafi juga mendapat bimbingan khusus.

Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari masukan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros, Abd. Hafid M. Talla saat gelaran MTQ ke-32 Tingkat Kabupaten Maros pada Mei lalu.

Di Panggung Utama MTQ halaman Masjid Al-Markaz Al-Islami Maros saat itu, Kakankemenag Abd. Hafid menyampaikan bahwa kesuksesan gelaran MTQ ke-32, hendaknya diiringi dengan upaya pembinaan dan langkah riil. Salah satunya dengan TC, memusatkan latihan : mengoreksi kelemahan peserta untuk selanjutnya dilakukan perbaikan-perbaikan dan menggali ulang kemampuan peserta yang bisa dikembangkan. (Ulya)

 


Daerah LAINNYA