Jelang UNBK 2018, K3M MA Kab. Bantaeng Gelar Pertemuan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bantaeng, (7/4) - Dalam rangka pelaksanaan UNBK tingkat Madrasah Aliyah tahun 2018, Kelompok Kerja Kepala Madrasah (K3M) Aliyah Kab. Bantaeng menggelar petemuan guna membahas tentang standar operasional dan aturan tata tertib kepengawasan.

Pertemuan yang digelar di Aula Kantor Kemenag Bantaeng ini dihadiri oleh Ketua dan Sekretaris K3M Madrasah Aliyah Kab. Bantaeng H. Syahruddin dan H. Salahuddin, SR Turut hadir Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Drs. H. A. Muh. Baedawi, MM sekaligus memberikan arahan.

Dalam pertemuan tersebut ditekankan perlunya pengawas memahami pentingnya yang namanya berita acara dalam kepengawasan.

Pada pertemuan itu juga dilakukan penetapan pengawas pada masing-masing madrasah yang di SK kan oleh UPTD Dinas Pendidikan. SK Pengawas tersebut dapat diunduh pada tautan berikut ini : SK PENGAWAS UNBK 2018.

Lebih lanjut dalam pertemuan itu juga disampaikan bahwa masing masing madrasah supaya menyiapkan kartu/atribut pengawas bagi pengawas yang mengawas di madrasahnya untuk digunakan pada saat pengawas melaksanakan tugas.

Dan akhirnya kepada para Kepala Penyelenggara Satuan Pendidikan, Ketua K3M berharap jika pelaksanaan UNBK sampai sesi kedua atau sesi ketiga, agar dapat disiapkan makan siang bagi pengawas. (mhd/arf)


Daerah LAINNYA