Jumlah jamaah haji Parepare tahun ini 2019 M/ 1440 H Kembali Utuh Sebanyak 135 Orang Dengan Rincian

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Inmas Parepare) - Jamaah haji Parepare kloter 3 Embarkasi Hasanuddin menggunakan pesawat Garuda Indonesia Airways tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Selasa, (20 /08/2019) jam 01.55 dini hari, tiba di Aula Asrama Haji Sudiang sekira pukul 03.00 Wita, Kemudian jamaah meninggalkan Kota Makassar menuju Parepare jam 05.30.

Kedatangan jamaah haji Parepare diterima langsung Wali kota Parepare Dr. HM. Taufan Pawe beserta istri didampingi oleh Wakil Walikota Parepare H. Pangerang Rahim beserta istri, Kepala Kantor Kementerian Agama H. Abdul Gaffar, Kepala Bagian Kesra Hj. Aminah, Kadis Perhubungan H. Mustafa dan Kadis Infokom H. Iskandar Nusu.

Ketua Kloter 3 H. Syahruddin Zainur berterima kasih kepada semua warga berkat doanya sehingga keberangkatan jamaah Haji Parepare sebanyak 135 orang kembali dengan utuh.

"Sebanyak 135 jemaah haji kita ditambah dengan 1 orang Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) dan 1 orang Tim Pemandu Haji Indonesia, dengan keadaan sehat wal 'afiat kembali ke tanah air", kata H.Syahruddin Sainur

Adapun Kasi Haji dan Umroh Kemenag Parepare Hj. Hasna Nurdin mengharapkan para jamaah haji untuk tidak melupakan nilai nilai yang terkandung didalam haji dan mampu di amalkan.

“Jamaah haji hendaknya setelah kembali berkumpul dengan keluarga untuk tidak melupakan nilai-nilai ibadah haji yang telah diperoleh selama melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah", harap Kasi Haji dan Umrah

Jemaah Haji Parepare akan disambut di gedung Islamic Center. Inilah penantian sangat mengharukan mengingat mereka meninggalkan keluarga selama 41 hari. (str)


Daerah LAINNYA