Ka. KUA Rilau Ale Mengapresiasi Suksesnya MTQ Tingkat Kelurahan Palampang

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Palampang, (KUA Rilau Ale) - Penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat kelurahan Palampang, resmi ditutup Andi Alamsyah Sekcam Rilau Ale, Jum’at (24/05/19), malam, di Masjid Babul Jannah Kel. Palampang Kec. Rilau Ale, Lingkungan Marana sukses keluar sebagai juara umum,Keberhasilan kontingen MTQ Lingkungan Marana meraih gelar juara umum setelah meraih nilai tertinggi.

Andi Alamsyah menyampaikan kepada kontingen yang berhasil menjadi yang terbaik, mengucapkan selamat atas prestasi yang telah dicapai.
"Jangan mudah berpuas diri, jadikan keberhasilan ini sebagai motivasi untuk meningkatkan prestasinya. Teruslah belajar dan berlatih menjadi lebih baik"Harapnya.

kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Rilau Ale Akmal, S.Ag, MA saat memberi sambutan mengapresiasi kesuksesan pelaksanaan MTQ Kelurahan Palampang.
Pejabat yang berhasil mempertahankan juara bergilir MTQ Kabupaten Bulukumba pada pengabdiannya di Kecamatan Bulukumpa ini memberikan ucapan selamat dan sukses kepada panitia, LPTQ, dan pemerintah Kelurahan Palampang, yang telah sukses menyelenggarakan acara MTQ ini.
"Semoga MTQ yang akan datang dapat dilaksanakan dengan lebih sukses dan meriah" harapnya.

Acara penutupan ini dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kab. Bulukumba A. Zulkarnain Pangki, Sekcam Rilau Ale, Kepala KUA Rilau Ale, Polsek Rilau Ale, Lurah Palampang serta para tokoh agama, tokoh masyarakat serta tokoh pemuda. (AR)


Daerah LAINNYA