KABID PAI MEMBUKA RAPAT KOORDINASI KKG PAI KAB. PINRANG

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pinrang (Humas Kemenag), Rapat koordinasi KKG Pendidikan Agama Islam diselenggarakan di Hotel Safira (27/3). Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh guru PAI se Kab. Pinrang. Kegiatan rakor ini dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang PAI Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan.

Selanjutnya, beliau (Dr.Muh. Hasbi SE.,MM.) dalam sambutannya pada kegiatan ini memberikan dan menginjeksi para peserta rakor dengan motivasi yang besar, beliau mengatakan bahwa guru pendidikan Agama Islam merupakan pendidik yang sangat hebat, pasalnya mereka terkawal di dalam dua Kementerian yang besar, yaitu Kementerian Agama dan Kemendikbud, oleh karena itu Guru Agama harus menjadi Guru panutan dan uswatun hasanah serta agent of change dimana pun mereka berada.

Adapun yang hadir pada kegiatan adalah Kepala Kementerian Agama Kabupaten Pinrang (Dr.H.Sudirman D.), Kepala Dinas Pendidikan Kab. Pinrang yang diwakili oleh Kabid PTK (Drs.Darmin M.Si), Kepala Seksi PAIS Kemenag Pinrang (Drs.H.Munta,M.Pd.I), Kepala Seksi Mapenda Kemenag Pinrang (Drs.H.Anshar,MM) dan para pengawas PAI lingkup Kementerian Agama Kabupaten Pinrang. (Syb/mrw/arf)

 


Daerah LAINNYA