Makassar(Inmas.Gowa) Kepala Bidang Pendidikan Madrasah pada Kantor wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan H. Maskur membuka kegiatan Bimbingan Teknis Penguatan Kepala Madrasah dan Calon Kepala Madrasah dalam lingkup Kementerian Agama Kabupaten Gowa Angkatan I di Hotel Ramedo, Senin (7/10) lalu. Kegiatan yang akan berlangsung selama empat hari tersebut diikuti oleh 100 orang kepala madrasah dan calon kepala madrasah.
Dalam sambutannya, H. Maskur memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana yang berani melaksanakan kegiatan bimtek secara mandiri. Kegiatan ini adalah kegiatan yang pertama dilakukan di wilayah Sulsel. Dan berharap agar para peserta dapat mengikuti kegiatan ini secara serius agar dapat memperoleh hasil yang maksimal. Lebih lanjut Kabid Pendma menjelaskan bahwa walaupun kegiatan ini dilaksanakan secara mandiri tapi tak ada jaminan bahwa peserta semua lulus.
Kegiatan Bintek penguatan kepala madrasah, rencana awalnya hanya dilaksanakan sebanyak empat angkatan. Hanya saja melihat antusiasme para kamad untuk mengikuti bimtek terpaksa akan dibuka sampai dengan 5 Angkatan yang keseluruhannya akan berlangsung di Hotel Ramedo Makassar.
Hadir dalam pembukaan bimtek, kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Hj. Adliah, Kepala seksi GTK Kanwil Kemenag Sulsel, H. Abdul Rahman, Kasi Pendma, H. Abdul Hafid, Ketua Pokjawas Provinsi, Syamsuddin Rasyid dan para pengawas bina. (ridz/edited.OH)