Romanga (Inmas-Jeneponto) ini hari ada inpeksi mendadak atau sidak terhadap setiap ASN di lingkup Kantor Kementerian Agama Kab.Jeneponto setelah melaksanakan cuti bersama
Kamis, 21/06 Sekitar pukul 07.20 Tim sidak Kanwil Kemenag Prov. Sul-Sel sudah berada di Kantor Kemenag Kab.Jeneponto yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidan Penddikan Madrasah Dr. Hj. Yuspiani, M.Pd. didampingi Kasi Kurikulum H. Muhammad Qasim.M.Pd. Dr. H.Wahyuddin Kasi GTK juga disertai Kepala Seksi Kesiswaan di Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag.Prov. Sul-Sel. Sidak ini dilakukan guna memastikan setiap ASN patuh terhadap aturan.
Tim Sidak ini disambut oleh Kepala Kantor Kemenag.dan Para Pejabat di lingkup Kantor Kementerian Agama Kab.Jeneponto dan dijamu,Sidak bukanlah tradisi akan tetapi uji kepatutan terhadap setiap ASN di setiap lembaga pemerintahan, bukan pul sekedar menjalankan tugas semata akan tetapi lebih meningkatkan silaturrahim juga menggunaka moment ini untuk mendorong secara bersama-sama bertanggungjawab dalam pekerjaan.
Tim sidak ini setelah dari Kantor Kementerian Agama Kab.Jeneponto akan melanjutkan ke Madrasah Negeri dan Beberapa KUA Kec. Sebagai sample untuk melakukan inspeksi mendadak. Kepala Kantor Kemenag.Jeneponto berharap agar kunjungan Tim Sidak dari kanwil menjadi ASN Kemenag.Jeneponto lebih termotovasi baik, berkarakter serta berkepribadian baik dalam hal menjadi aparat Negara dan menjadi pelayanan prima kepada masyarakat. Ungkap H. Irfan Daming..(Fhr)