Kabid Urais dan Pembinaan Syariah Kanwil Kemenag Sulsel Gelar Sidak Di KUA Kecamatan Bantaeng

Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani menjamu langsung atas kunjungan Kabid Urais dan pembinaan syariah

Bantaeng (Humas Bantaeng) SIDAK (SInggah mendaDAK) Kepala Bidang Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kanwil Kementerian Agama Prov Sulsel, H. Muh. Tonang, S. Ag., M. Ag di KUA Kec. Bantaeng meninjau langsung pelaksanaan Program Prioritas Nasional Kementerian Agama "Revitalisasi KUA". Sabtu 16 Juli 2022 Pukul 21.33 Waktu KUA Bantaeng.

Dalam kunjungan ini, dijamu langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani, S. Ag., MA didampingi Kepala Seksi Bimas Islam Sopyan Y, S. Ag., M. Sos.I dan Kepala KUA Kec. Bantaeng M. Ridwan, S. Ag dan Perencana.

Kunjungan mendadak ini, H. Muh. Tonang merasa senang dan takjub dengan hasil karya Tim Revitalisasi KUA Kec. Bantaeng "Saya sangat senang dengan cara kerja teman-teman disini menata dan mendesaing KUA Revitalisasi kita ini dengan bagus, sesuai dengan Prototipe Nasional dan ini bisa dijadikan percontohan di Sulsel" ungkapan haru H. Tonang sapaan akrab Kabid Urais Kanwil Kemenag Sulsel.

Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng menyambut  "Kami sangat berterima kasih atas apresiasi dan pujian yang sungguh luar biasa Pak Kabid, semoga ini bisa menjadi spirit buat kami dan teman-teman di Bantaeng, Terus terang Semua kegiatan Revitalisasi KUA ini digawangi langsung Kepala Seksi Bimas Islam bersama Kepala KUA kami atas arahan dan bimbingan Pak Kabid Urais selaku Komandan KUA di Sulsel, semoga KUA yang lain bisa menyusul". Bersama kita bisa dan bisa kita bersama. (Jml/Spr)


Daerah LAINNYA