Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani Berikan Dukungan untuk Mutmainnah di MTQ Nasional ke-30 di Samarinda

Kakan Kemenag Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani Berikan Dukungan untuk Mutmainnah di MTQ Nasional ke-30 di Samarinda

Samarinda (Humas Kemenag) Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani, bersama Kasi Bimas Islam Jamaluddin dan Kepala KUA Kecamatan Pa'jukukang, Muslimin, hadir langsung di Samarinda untuk memberikan dukungan penuh kepada Mutmainnah, peserta tilawah tuna netra asal Sulawesi Selatan yang juga sebagai putri daerah Kabupaten Bantaeng, dalam ajang MTQ Nasional ke-30. Senin, 9 September 2024

Kehadiran Kakan Kemenag Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani, di tengah perhelatan MTQ Nasional ke-30, memberikan semangat tersendiri bagi Mutmainnah. Tidak hanya hadir sebagai bentuk dukungan moral, kehadiran beliau juga menandakan komitmen Kemenag Kabupaten Bantaeng dalam mendukung generasi muda, termasuk penyandang disabilitas, untuk berprestasi di tingkat nasional.

Selain H. Muhammad Ahmad Jailani, Kasi Bimas Islam Jamaluddin dan Kepala KUA Kecamatan Pa'jukukang Muslimin juga turut hadir memberikan motivasi kepada Mutmainnah. Kehadiran mereka membuktikan bahwa seluruh elemen Kemenag Bantaeng bersatu untuk mendukung putra-putri terbaik daerah, khususnya dalam ajang keagamaan nasional seperti MTQ ini.

Dalam keterangannya, H. Muhammad Ahmad Jailani menyatakan kebanggaannya terhadap prestasi dan dedikasi Mutmainnah. “Kami hadir untuk memberikan dukungan penuh kepada Mutmainnah. Dia adalah simbol semangat juang dan keteguhan hati. Kami berharap, keikutsertaannya di MTQ Nasional dapat menjadi inspirasi bagi semua, bahwa keterbatasan fisik tidak menjadi halangan untuk meraih prestasi,” ungkapnya.

Jamaluddin, selaku Kasi Bimas Islam, menambahkan bahwa Mutmainnah telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dalam mempersiapkan diri. Ia menyampaikan pesan motivasi kepada Mutmainnah agar terus percaya diri dan tidak mudah menyerah dalam mengejar mimpinya. "Kami bangga dengan pencapaian Mutmainnah dan yakin dia akan terus menginspirasi banyak orang dengan prestasinya," katanya.

Kehadiran para pejabat Kemenag Bantaeng di Samarinda merupakan wujud nyata dukungan dan komitmen untuk mendorong pengembangan potensi masyarakat, khususnya di bidang agama. Dukungan ini tidak hanya memotivasi Mutmainnah, tetapi juga memberikan energi positif bagi seluruh peserta dari Sulawesi Selatan dalam MTQ Nasional ke-30 ini.


Daerah LAINNYA