Penerimaan SK PPPK

Kakan Kemenag Bulukumba Serahkan SK CPPPK MTsN 4 Bulukumba Secara Resmi Dengan Satu Syarat

Foto Kakan Kemenag bersama CPPPK MTsN 4 Bulukumba

Bontotangnga (Humas Bulukumba) - Berdasarkan Undangan Kakan Kemenag Kabupaten Bulukumba tertanggal 26/4/2022 terkait Perihal Penerimaan SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), maka hari ini 109 orang CPPPK termasuk 8 orang CPPPK MTsN 4 Bulukumba berkumpul di halaman Kantor Kemenag Kabupaten sejak jam 07.00 WITA  Kamis, (28/4/2022) 

SK CPPPK ini diserahkan hampir sebulan sejak penyerahan SK secara serentak melalui virtual meeting atau melalui zoom sekaligus mendapatkan arahan dari Sekjen Kementerian Agama 1 April 2022 kemarin. Para calon penerima terlihat sangat antusias di upacara penyerahan SK pagi  tadi. 

Dalam sambutannya H.Muhammad Yunus, Kakan Kemenag mengucapkan selamat atas penerimaan SK CPPPKnya, meskipun demikian berdasarkan aturan dari Ka Kanwil Provinsi bahwa  syarat penyerahan SK adalah yang sudah Booster,tidak akan diserahkan SKnya jika tidak pernah melakukan vaksin 3 atau Booster.


"Sesuai dengan aturan dari bapak Ka Kanwil tunda dulu SKnya kalau belum vaksin 3," tegasnya kepada peserta. 

Ia juga menyampaikan bahasa dari Kakanwil, bahwa P3K ini ibaratnya kita  sudah serumah atau 1 kapal dan 1 nakhoda. Jadi semoga kita se-visi misi dalam mengabdikan diri ke negara." Kalau selama ini sebelum terima SK tidak pernah mengikuti kegiatan MGMP maka sekarang waktunya bukan menerima undangan tetapi menyampaikan ide cemerlang yang bisa menjadikan Madrasah lebih maju lebih berkualitas. 

Kedelapan guru penempatan MTsN 4 Bulukumba tidak merasa bahwa syarat yang diajukan Kakan Kemenag adalah suatu beban karena mereka semua sudah di"booster". Andi Suwarsih mengatakan kalau Madrasahnya adalah salah satu lokus yang ditunjuk kemarin makanya 95% dari guru di sana sudah vaksin 3. Kecuali yang memang belum memenuhi syarat vaksin.

Kamad MTsN 4 Bulukumba, H.Samsu Alam mengucapkan selamat sekali lagi  kepada guru-guru yang sudah terima SK" Salama' ki semua ndi' semoga semakin amanah dalam menjalankan tugas". Ucapnya via WhatsApp.

Kebahagian di Lapangan Kantor kemenag kemarin semakin mengharu biru. Itu terlihat dari wajah-wajah ceria ratusan peserta  per madrasah yang antri menunggu  sesi foto-foto bersama Kakan Kemenag dan beberapa pejabat di sana serta dilanjut antrian menerima SKnya. (And/AFS)


Daerah LAINNYA