Kakan Kemenag Luwu Hadiri Sosialisasi Akreditasi Satuan Dasmen BAN PDM Prov. Sulsel

Sosialisasi Akreditasi Satuan Dasmen

Palopo (Humas Luwu), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu menghadiri Sosialisasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah yang di gelar oleh Badan Akreditasi Nasional PAUD, Dasar dan Menengah (BAN PDM) Provinsi Sulawesi Selatan.

Sosialisasi dilaksanakan di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kantor Kementerian Agama Kota Palopo pada hari Rabu (28/8/2024) yang diikuti oleh Kepala Sekolah dan Operator tingkat Sekolah Dasar dan Menengah sederajat se Kabupaten Luwu dan Kota Palopo sasaran visitasi tahun 2024 dengan rincian 16 Sekolah/Madrasah dari Kab. Luwu dan 12 dari Kota Palopo.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Luwu, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Palopo dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Palopo, Ketua dan Sekretaris Forum Komunikasi Asesor (FKA) Kota Palopo dan Kabupaten Luwu sebagai pelaksana kegiatan.

Ketua FKA Kab. Luwu Majaalil S.Sos, M.Si, selaku panitia Pelaksana melaporkan bahwa waktu dan tempat pelaksanaan yang ditempatkan di Kota palopo ini merupakan hasil konsultasi bersama dengan FKA Kota Palopo dengan pertimbangan bahwa ada sebagian peserta dari Kecamatan Walenrang dan Lamasi Kab. Luwu yang ikut sosialisasi.

Narasumber pada kegiatan ini dibawakan oleh Dr. Zainal, M.Pd, pengurus BAN PDM Prov. Sulsel bersama dengan Tim Sekretariat serta Ketua FKA Kota Palopo A. Pandangan, M.Pd, mewakili Asesor terpilih.

Kepala Kantor Kemenag Kab. Luwu Drs. H. Nurul Haq, MH dalam sambutannya menyampaikan penghargaan dan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini dengan harapan semoga Sosialisasi ini bisa menambah mutu pendidikan bagi masing-masing lembaga pendidikan Sekolah/Madrasah agar anak bangsa kita lebih maju dan lebih berkualitas kedepannya.

Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Palopo Husain Mustafa, ST, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kedepan kompetisi anak-anak kita akan semakin berat dan lebih menantang, oleh karena itu diharapkan agar guru dan tenaga kependidikan untuk tetap berinovasi dan berkreasi meningkatkan kompetensinya, kita harus selangkah lebih maju ke depan daripada peserta didik kita.

Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Kota Palopo, Drs. H. Jufri, MA, sebagai tuan rumah membuka kegiatan ini secara resmi sekaligus memberikan sambutan yang dalam sambutannya mengatakan bahwa Sosialisasi ini perlu diikuti bagi Sekolah/Madrasah karena tahun ini ada perubahan instrumen akreditasi sehingga peningkatan kualitas harus tetap terjaga, perubahan-perubahan itu kita ketahui bersama termasuk perubahan nama lembaga yang menggabungkan BAN PAUD dan BAN S/M menjadi BAN PDM. (LiL)


Daerah LAINNYA