Sidak ASN dan Ujian Madrasah

KakanKemenag Bulukumba Sambangi MIN 1 Bulukumba, Pada Hari Kedua Masuk Kerja

Kakankemenag Bulukumba, H. Muhammad Yunus Sambangi MIN 1 Bulukumba, Selasa (10/05/2022)

Bacari, (Humas Bulukumba) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba, Drs.  H. Muhammad Yunus, M.Pd.I sambangi MIN 1 Bulukumba pada hari kedua masuk kerja bagi ASN sekaligus memantau pelaksanaan Ujian Madrasah (UM), Selasa (10/05/2022).

Tujuan Kedatangan Kakankemenag di MIN 1 Bulukumba, untuk melakukan sidak hari kedua masuk kerja bagi ASN pasca libur lebaran Idul Fitri 1443 H. sekaligus bersilaturahmi dengan seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan MIN 1 Bulukumba pasca lebaran dan memastikan kehadiran para ASN dimasa sidak masuk kerja.

Kedatangan orang nomor satu di Kemenag Bulukumba, disambut hangat oleh kepala madrasah dan segenap stakeholder madrasah di ruangan kantor MIN 1 Bulukumba. Seluruh guru baik PNS maupun GTT tampak penuh suka cita dan rasa bahagia menyambut kedatangan Kakankemenag sembari menyalami tangan beliau.

“Terima kasih atas sambutannya bu kamad, terima kasih juga kepada guru-guru MIN 1 Bulukumba atas dedikasinya terhadap madrasah, mari kita kembangkan madrasah dimulai dari kesadaran diri sendiri untuk bekerja ikhlas dan disiplin, terus tingkatkan kompetensi yang dimiliki melalui kegiatan pengembangan diri”. Ujar Kakankemenag

“Selamat datang di MIN 1 Bulukumba pak, terima kasih atas kunjungannya dimadrasah kami. Sebuah kehormatan bagi kami warga madrasah dengan kehadiran bapak selaku panutan dan orang tua bagi kami, tidak hentinya kami mengharapkan petunjuk dan bimbingan dari bapak untuk kemajuan madrasah”. Ungkap Nelvy

Lanjut disampaikannya, sebagai laporan kepada bapak, jumlah guru PNS MIN 1 Bulukumba sebanyak 25 orang termasuk 2 orang CPPPK, GTT sebanyak 7 orang dan PTT sebanyak 3 orang dengan jumlah keseluruhan sebanyak 35 orang. Dari 25 orang guru PNS, satu orang diantaranya tidak hadir karena masih cuti sakit. Tambahnya

“Ujian Madrasah (UM) di MIN 1 Bulukumba berlangsung sejak hari senin (09/05/2022) dan hari ini memasuki hari kedua pelaksanaan dengan jumlah peserta didik sebanyak 46 orang yang terbagi dalam 4 ruang ujian dengan persentase 50 persen dari jumlah yang seharusnya tiap ruangan”. Tutupnya (Ady)


Daerah LAINNYA