KaKanKemenag Gowa Ikuti TLHP Virtual Di Kanwil Kemenag Prov. SulSel

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, Humas- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Gowa Hj. Adliah bersama beberapa pejabat pada Kanwil Agama Prov. SulSel, KakanKemenag Maros dan KakanKemenag Makassar, mengikuti Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan (TLHP) secara virtual di Kantor Wikayah Kementerian Agama Prov. SulSel (01/08/2020).

TLHP merupakan tolak ukur dari tatanan kegiatan pengawasan atau pengendalian keuangan. Pelaksanaan rekomendasi terhadap tindak lanjut hasil pemeriksaan merupakan langkah dari proses perbaikan, penyempurnaan dan penindakan yang menjadi prioritas dari proses audit di tiap Kementerian. Kedisiplinan dan ketaatan dalam penyelesaian tindak lanjut hasil pemeriksaan menjadi indikator atas kepatutan terhadap peraturan perundang-undangan.

Untuk sebuah proses pencapaian yang maksimal maka penerapan aplikasi SIM TLHP sebagai alat monitoring dan evaluasi sangat diperlukan. SIM TLHP yang dikembangkan telah mencakup 3 (tiga) jenis pemeriksaan yaitu Pemeriksaan BPK, Pemeriksaan Reguler dan Pemeriksaan Khusus, dimana masing-masing jenis LHP tersebut dapat diklasifikasikan lagi menjadi beberapa jenis.

TLHP yang dilaksanakan di Kanwil Agama Prov. Sulsel merupakan proses awal untuk pelaksanaan audit di tiga Kabupaten pada Kantor Kementerian Agama yakni KanKemenag Gowa, KanKemenag Makassar dan KanKemenag Maros.

Selanjutnya akan dilaksanakan proses Audit atau pemeriksaan di Aula Al Amanah KanKemenag Kab. Gowa pada Pukul 14.00 Wita.(AMS)



Daerah LAINNYA