MTsN 2 Maros

Kakankemenag Tinjau Rehab MTsN 2 Maros

Kondisi bangunan MTsN 2 Maros yang direhab

Maros (Humas Maros)-Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros, Abd. Hafid M. Talla meninjau rehab bangunan kelas MTsN 2 Maros, Senin (22/8/2022).

Sesampainya di madrasah, terlihat beberapa pekerja sementara melakukan pembongkaran atap dan lantai beberapa ruangan.

Setelah memasuki beberapa ruangan yang direhab, Kakankemenag Abd. Hafid kemudian berbincang santai dengan beberapa pekerja didampingi Kepala Madrasah, Abbas Dg. Manambung. Obrolan santai kemudian dilanjutkan di ruang Kepala Madrasah.

Berdasarkan keterangan, bahwa rehab dilakukan terhadap 5 bangunan kelas madrasah : untuk penggantian atap dan lantai. Namun ada satu ruang kelas yang juga direhab dindingnya, karena rusak parah.

Untuk menjamin proses administrasi perkantoran, rehab menyisakan satu bangunan kantor. Sedangkan waktu penyelesaian pekerjaan, berdasarkan kontrak sampai Desember 2022.

“Sebenarnya ruang perpustakaan juga mau dibongkar atapnya, tapi saya sarankan jangan dulu, belakangan, karena belum ada tempat untuk tempat buku-buku”, jelas Abbas Dg. Manambung.

Terkait proses belajar mengajar, Abbas menyampaikan bahwa proses pembelajaran tetap dilakukan via daring, hingga ada ruang kelas yang memungkinkan ditempati belajar siswa. (Ulya)

 


Daerah LAINNYA